Perubahan Persepsi Masyarakat Terhadap Adat Pantangan Pernikahan Pada Bulan Suro di Desa Madusari Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo (Kajian Sosiologi)

sya'bani, abdul mufid (2019) Perubahan Persepsi Masyarakat Terhadap Adat Pantangan Pernikahan Pada Bulan Suro di Desa Madusari Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo (Kajian Sosiologi). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
ilovepdf_merged.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Sya’bani, Abdul Mufid. 2019. Perubahan persepsi masyarakat terhadap adat pantangan pernikahan pada bulan Suro di Desa Madusari Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo (Kajian Sosiologi). (Studi kasus di Desa Madusari Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo). Skripsi. Jurusan Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhsiyyah) Fakultas Syari'ah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing Drs. H. M. Muhsin, M.H.
Kata Kunci: Pantangan adat pernikahan, bulan Suro, perubahan sosial
Dalam masyarakat desa Madusari kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo terdapat adat pantangan pernikahan di bulan Suro sedangkan mayoritas penduduknya adalah beragama islam. Sedangkan dalam agama islam tidak ada larangan melakukan pernikahan di bulan Suro.
Secara sosiologi, setiap masyarakat pasti akan mengalami perubahan, ada perubahan yang tidak berpengaruh pada orang sekitar, ada yang pengaruhnya luas, ada perubahan yang terjadi dengan lambat, ada perubahan yang terjadi sangat cepat.
Inti dari permasalahan dalam penelitian ini setidaknya ada dua masalah, yaitu tentang bentuk-bentuk perubahan persepsi masyarakat serta faktor-faktor dan arah perubahan persepsi masyarakat menurut teori perubahan sosial dalam kajian sosiologi.
Dalam penelitian ini, penulis mengambil data berupa data lapangan. Sedangkan tekhnik pengumpulan datanya melalui interview (wawancara). Setelah data terkumpul, selanjutnya diolah dengan cara reduksi data dalam konteks penelitian yang dimaksud adalah merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting serta membuat kategori. Dengan demikian data yang telah direduksi memberikan gambaran yang jelas, kemudian menyajikan data kedalam pola baku (display data) pada laporan akhir penelitian dengan penarikan kesimpulan yang dapat menggambarkan pola yang terjadi menggunakan teori-teori, dalil-dalil, dan sebagainya sehingga diperoleh kesimpulan sebagai pemecahan dari rumusan masalah.
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terjadi perubahan persepsi masyarakat terhadap adat pantangan pernikahan dibulan Suro yang termasuk perubahan lambat dan kecil serta perubahan yang tidak dikehendaki, sedangkan faktor terbesar akibat dari semakin majunya pendidikan dan pengetahuan masyarakat tentang agama islam. Dan perubahan tersebut menuju perubahan yang lebih baik karena realistis dan tekstual.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Muhammad Muhsin
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1899 Other Law and Legal Studies > 189999 Law and Legal Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan al-Ahwal al-Syakhshiyyah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 05 Dec 2019 02:40
Last Modified: 05 Dec 2019 02:40
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/8709

Actions (login required)

View Item View Item