Putri, Yolanda septiani (2019) Analisis pelatihan pada customer service dalam meningkatkan sumber daya manusia di BRI Syariah KC Madiun. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
yola pdf.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Putri, Yolanda Septiani. 2019. Analisis Pelatihan Pada Customer Service Dalam Meningkatkan Sumber Daya Manusia di BRI Syariah KC Madiun. Skripsi, Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Agung Eko Purwana, SE, MSI.
Kata Kunci : Pelatihan, Customer Service, BRI Syariah KC Madiun
Bank merupakan darah perekonomian bagi suatu negara, oleh karena itu peranan perbankan sangat berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi. Kendala yang dihadapi oleh perbankan sekarang yaitu banyaknya bank-bank baru yang bermunculan, mulai dari bank syariah ataupun Bank konvensional. Apalagi perbankan syariah berada ditengah bank konvensional yang lebih dulu hadir dan sudah mengakar dalam kehidupan masyarakat secara luas. Tujuan sebuah organisai tidak mungkin bisa terlaksana tanpa peran aktif karyawan meskipun alat-alat yang dimiliki perusahaan begitu canggingnya. Dalam sebuah organisasi diperlukannya pelatihan karena untuk meningkatkan keterampilan karyawan. Tujuan sebuah perusahaan mengadakan pelatihan agar para karyawan lebih berproduktif lagi terkait pekerjaannya dan memiliki kualitas yang lebih baik, disertai dengan keahlian yang lebih dan semakin inovatif dalam berkarya. Karyawan Customer service pada bank diharapkan dapat memberikan pelayanan kepada nasabah dengan baik, karena customer service merupakan karyawan dengan tanggung jawab terhadap proses operasional kepada setiap nasabah dan calon nasabah bank. Namun karyawan customer service BRI Syariah KC Madiun bukan merupakan lulusan dari perbankan syariah, melainkan lulusan sekretaris. Padahal pentingnya keahlian untuk memajukan perusahaan, sama halnya sumber daya manusia sangatlah penting untuk mencapai suatu tujuan perusahaan
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan pelatihan pada customer service di BRI Syariah KC Madiun dan apa manfaat pelatihan pada customer service untuk meningkatkan sumber daya manusia di BRI Syariah KC Madiun.
Adapun penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan data yang digunakan berasal dari hasil wawancara dengan pihak BRI Syariah KC Madiun.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif, Penelitian yang digunakan untuk memberikan gambaran yang lebih jelas tentang situasi-situasi sosial. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang mengedepankan pengumpulan data atau realita persoalan dengan berdasarkan pada pengumpulan data dan realita persoalan.
Berdasarkan hasil dari penelitian menyimpulkan bahwa pelaksanakan pelatihan di BRI Syariah KC Madiun berjalan dengan baik karena dapat menghasilkan karyawan customer service dengan kemampuan yang dibutuhkan oleh perusahaan. Metode yang digunakanpun efektif dan efisien karena dengan pemberian materi dan langsung mempraktikannya pada lapangan dapat memaksimalkan pelatihan dan sarana adaptasi pula terhadap pekerjaan baru yang diemban oleh karyawan tersebut. Terdapat kendala yang ada pada pelatihan yaitu kurangnya percaya diri dari karyawan customer service yang dikarenakan belum bisa beradaptasi dengan pekerjaan barunya melayani nasabah, namun dapat diatasi dengan manajer selalu memberikan breafing kepada customer service agar lebih percaya diri atas pekerjaan yang ditanggung jawabnya kepadanya dan Manfaat dari pelatihan untuk customer service yaitu sangat membantu, karena dapat merubah karyawan customer service yang berasal bukan dari lulusan perbankan syariah menjadi mempunyai kemampuan yang dibutuhkan oleh perusahaan yaitu dapat melayani nasabah dengan baik. Jadi pentingnya pengadaan pelatihan untuk meningkatkan sumber daya manusia atas apa yang sudah dirrasakan manfaatnya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Agung Eko Purwana |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 13 Sep 2019 01:14 |
Last Modified: | 13 Sep 2019 01:14 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/7882 |
Actions (login required)
View Item |