Persepsi Konsumen pada Kualitas Pelayanan dan Kualitas Produksi di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek

Anjarsari, Erma Tri (2019) Persepsi Konsumen pada Kualitas Pelayanan dan Kualitas Produksi di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
PDF ERMA JADI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tri Anjasari, Erma. 2019.Persepsi konsumen pada Kualitas Pelayanan dan Kualitas Produksi di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek. Skripsi. Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing

Kata Kunci:Persepsi Konsumen, Kualitas Pelayanan, Kualitas Produksi

Perusahaan bakpia Ahmad’s familiy berdiri kurang lebih hampir 2 dan tahun usaha tersebut sudah berjalan dengan sukses. Akan tetapi di perusahaan bakpia ahmad family’s sendiri belum melakukan pelayanan dengan baik. Hal ini ditandai dengan karyawan yang melakukan pelayanan terhadap konsumen masih saling lempar-melempar tugas ketika dalam pemesan online ternyata terdapat kesalahan dalam menghitung jumlah pemesanan produk sehingga terjadi komplain pelanggan. Karena mereka belum memiliki kwalitas pelayanan yang baik.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui bagaimana faktor-faktor persepsi konsumen terhadap kualitas pelayanan di perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek, (2) mengetahui bagaimana faktor-faktor persepsi konsumen terhadap kualitas produksi di perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik reduksi data, display data, dan kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek, peneliti menyimpulkan:
Dilihat dari segi pemimpin Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family kurang tegas dalam membina karyawan. Dalam hal pelayanan yang terbaik terhadap konsumennya. Sehingga banyak karyawan yang sekedar melayani saja tanpa memperhatikan tatacara memberikan pelayanan yang terbaik terhadap konsumennya.
Kesimpulan dari penelitian persepsi konsumen pada kualitas pelayanan dan kualitas produksi di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek adalah dilihat dari segi kualitas produksi terhadap konsumen belum memiliki Kualitas Produksi yang terbaik. Imbas dari hal tersebut akan berdampak pada kepercayaan konsumen kepada Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek, Berkurangnya konsumen yang datang, berkurangnya pendapatan perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek dan tentunya akan mengecewakan para konsumen yang selanjutnya tidak mau lagi membeli Produk Bakpia di Perusahaan Bakpia Ahmad’s Family Trenggalek.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Ridho Rokamah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 11 Sep 2019 08:15
Last Modified: 11 Sep 2019 08:18
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/7837

Actions (login required)

View Item View Item