pola asuh musyrif dalam menumbuhkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab mahasantri di ma’had ulil abshar iain ponorogo

Megantara, Andan Lawu (2019) pola asuh musyrif dalam menumbuhkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab mahasantri di ma’had ulil abshar iain ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
Andan Lawu M.pdf

Download (878kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Megantara, Andan Lawu. 2019. Pola Asuh Musyrif Dalam Menumbuhkan Kedisiplinan dan Rasa Tanggung Jawab Mahasantri Di Mahad Al-Jamiah Ulil Aabshar IAIN Ponorogo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing, Dr. Nur kholis Ph.D.
Kata Kunci:Mahad, Pola Asuh, Kedewasaan.
Mahad adalah pondok pesantren yang diperuntukan untuk siswa atau mahasiswa yang menempuh pendidikan formal di suatu lembaga pendidikan tertantu. Mahad Al-Jamiah Ulil Abhsar adalah pondok pesantren yang diperuntukan bagi mahasiswa IAIN Ponorogo. Permasalahan secara umum dalam dunia pendidikan terutama di lingkungan pondok pesantren adalah mengenai kedisiplinan dan tanggungjawab. Pola asuh dari pengurus (musyrif) adalah salah satu faktor penting yang mempengaruhi kedisiplinan dan tanggungjawab seorang mahasantri yang bermukim di mahad. Upaya musyrif dalam mengasuh dan membimbing mahasantri dinilai berpengaruh secara langsung bagi kedisiplinan dan tanggungjawab mahasantri.
Tujuan dari penelitian ini yaitu (1) Untuk mengetahui bentuk pola asuh musyrif dalam menumbuhkan kedisiplinan dan tanggung jawab mahasantri di mahad Al-Jamiah Ulil Aabshar IAIN Ponorogo. (2) Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat pola asuh musyrif dalam menumbuhkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab mahasantri di mahad Al-Jamiah Ulil Aabshar IAIN Ponorogo. (3) Untuk mengetahui implikasi pola asuh musyrif dalam menumbuhkan kedisiplinan dan rasa tanggung jawab mahasantri di mahad Al-Jamiah Ulil Aabshar IAIN Ponorogo.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus yang bersifat analisis deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan atau verifikasi.
Adapun hasilnya adalah (1) Pola asuh yang diterapkan oleh para musyrif kepada mahasantri mahad al-jamiah ulil abshar IAIN Ponorogo sudah dilaksanakan dengan baik menggunakan pola asuh yang cenderung ke demokrratis. (2) Faktor pendukung pola asuh di mahad al jamiah ulil abshar IAIN Ponorogo yaitu secara usia sama-sama masih muda dan tidak terlampau jauh sehingga bisa saling memahami antara kedua belah pihak. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya sopan santun ddan rasa hormat kepada para musyrif. (3) Implikasi pola asuh musyrif kepada mahasantri yaitu pola asuh asuh yang sesuai dan tepat akan memberikan rasa nyaman dan tidak merasa tertekan kepada mahasantri dalam meningkatkan kedisiplinan dan rasa tanggungjawab.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Nur Kholis
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 09 Aug 2019 01:36
Last Modified: 09 Aug 2019 01:36
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/7034

Actions (login required)

View Item View Item