Muchlison, Jaya (2024) Pengelolaan Daur Ulang Sampah Pada Bank Sampah KSM Maesojenar Perspektif Maqashid Al Syariah. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
401200060 Jaya Muchlison Ekonomi Syariah,,.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Aktivitas manusia harus merujuk kepada maqa
̄şid asy-syarī’ah yang
diciptakan untuk kemaslahatan manusia. Pada Bank Sampah Kelompok Swadaya
Masyarakat (KSM) Maesojenar terdapat indikasi pengelolaan sampah yang tidak
sesuai dengan maqa
̄şid asy-syarī’ah dan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008
pasal 22 tentang pengelolaan sampah karena melakukan jual beli sampah
anorganik tanpa memberikan nilai tambah.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan sampah di Bank
Sampah KSM Maesojenar, mengetahui faktor pendukung dan penghambat
pengelolaan sampah Bank Sampah KSM Maesojenar perspektif maqa
̄şid asysyarī’ah, mengetahui dampak positif dan dampak negatif pengelolaan sampah
Bank Sampah KSM Maesojenar perspektif maqa
̄şid asy-syarī’ah, dan mengetahui
bagaimana pengelolaan sampah Bank Sampah KSM Maesojenar persepektif
maqa
̄şid asy-syarī’ah.
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik
pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Teknik
pengolahan data menggunakan editing, verifikasi, kesimpulan. Teknik analisis
data adalah reduksi data, tampilan data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan
keabsahan data menggunakan triangulasi sumber.
Penelitian ini menunjukkan, pengelolaan daur ulang sampah yang dilakukan
oleh Bank Sampah KSM Maesojenar secara tidak langsung telah melakukan atau
mengimplementasikan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 pasal 22. Akan
tetapi yang menjadi catatan bahwa Bank Sampah KSM Maesojenar belum
melakukan pengolahan sampah anorganik untuk dijadikan produk bernilai
ekonomi. Faktor pendukung: masyarakat mayoritas beragama Islam, kesadaran
bahaya polusi terhadap kesehatan, berkembangnya ilmu pengetahuan, potensi
kerusakan lingkungan akibat sampah, serta kebutuhan untuk mencapai
kesejahteraan. Faktor penghambat: SDM terbatas dan masih ditemukan nasabah
belum memilah sampah. Dampak positif: kesadaran masyarakat untuk menjaga
lingkungan, lingkungan menjadi bersih, bertambahnya pengetahuan masyarakat,
kualitas lingkungan meningkat, dan pendapatan masyarakat bertambah.
Pengelolaan daur ulang sampah Bank Sampah KSM Maesojenar secara tidak
langsung telah sesuai dengan lima unsur maqa
̄şid asy-syarī’ah, yakni menjaga
agama, jiwa, akal, keturunan, dan harta.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Mansur Azis |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 02 Dec 2024 01:42 |
Last Modified: | 02 Dec 2024 01:42 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/30783 |
Actions (login required)
View Item |