Sabatina, linnafi (2024) Identifikasi Persiapan Pembelajaran Membaca Bahasa Indonesia Di Tinjau Dari Aspek Persiapan Antara Guru Dan Peserta Didik Kelas 1 Min 6 Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.
|
Text
LINNAFI SABATINA_203180192 FINAL.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Sabatina, Linnafi. 2024. Identifikasi Persiapan Pembelajaran Membaca Bahasa
Indonesia di Tinjau dari Aspek Persiapan Antara Guru dan Peserta Didik Kelas 1 di Min 6 Ponorogo, Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Ponorogo. Dosen Pembimbing Dwi Ulfa Nurdahlia, M. Si.
Kata Kunci: membaca permulaan, guru, perserta didik
Pentingnya pembelajaran membaca permulaan harus dilaksanakan dengan penuh persiapan. Proses pembelajaran dipersiapkan sekolah untuk mengarahkan peserta didik secara terencana baik dalam aspek pengetahuan, keterampilan maupun sikap, sehingga memberikan perubahan tingkah laku pada peserta didik, baik secara pengetahuan, keterampilan maupun sikap. Guru sebagai pendidik memiliki tanggung jawab besar dalam mengarahkan peserta didiknya.
Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui persiapan pembelajaran membaca di tinjau dari peserta didik. (2) untuk mengetahui persiapan pembelajaran membaca di tinjau dari guru kelas.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Jenis penelitiannya adalah studi kasus. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya menggunakan teknik interaktif Miles,Huberman dan Saldana yang meliputi kondensasi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Persiapan pembelajaran membaca ditinjau dari peserta didik kelas 1 yaitu terdapat persiapan fisik dan psikis yang dilakukan. Persiapan fisik yaitu dengan membawa buku pelajaran yang digunakan untuk membaca dan sudah menyiapkan buku pelajaran mulai dari kemarin. Sedangkan persiapan psikisnya yaitu lancar membaca cerita didepan kelas serta berani tampil membaca di depan kelas dengan keras dan didengarkan teman-temannya. (2) Persiapan pembelajaran membaca ditinjau dari guru kelas yaitu guru mempersiapkan aspek fisik maupun psikisnya. Aspek fisik yang dipersiapkan meliputi ruang kelas, metode pembelajaran yang menarik, tema atau rpp pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan pembelajaran, dan bahan bacaan atau buku bergambar atau berwarna yang bisa menarik siswa untuk membaca. Sedangakan aspek psikis yang dipersiapkan yaitu kesiapan mental agar tidak strees dalam mengajar supaya memberikan dampak positif, sebelum memulai pelajaran guru melakukan ice breaking dengan anak-anak setiap pagi harinya untuk membangun suasana kelas yang menyenangkan. Mental dan keberanian harus terjaga sehingga guru tidak merasa canggung atau malu, tidak merasa bosan, dan yakin akan materi yang diberikan saat mengajari siswanya membaca.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Dwi Ulfa Nurdalia |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Ms Mujiati |
Date Deposited: | 12 Jul 2024 07:16 |
Last Modified: | 12 Jul 2024 07:16 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/29877 |
Actions (login required)
View Item |