Nurdiantini, Faisa (2024) Strategi Survival Bisnis Peternak Pada Kelompok Ternak Sapi Perah Di Desa Banjarejo Kabupaten Ponorogo Pasca Serangan Virus PMK. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
FAISA NURDIANTINI 401200041 E THESIS.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Strategi Survival dapat diartikan sebagai cara yang digunakan oleh sekelompok orang untuk mempertahankan eksistensi kediriannya yang dianggap bernilai, baik yang bersifat material maupun non material. Setelah Virus PMK menyerang, kelompok ternak sapi perah maupun masyarakat Desa Banjarejo Kabupaten Ponorogo tetap mempertahankan usaha sapi perahnya walaupun mereka mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.
Penelitian ini bertujuan : 1) untuk menganalisis strategi survival bisnis peternak pada kelompok ternak sapi perah di Desa Banjarejo Kabupaten Ponorogo pasca serangan Virus PMK, 2) untuk mengalisis faktor pendukung dan penghambat strategi survival bisnis peternak pada kelompok ternak sapi perah di Desa Banjarejo Kabupaten Ponorogo pasca serangan Virus PMK, 3) untuk menganalisis dampak strategi survival terhadap kelompok ternak sapi perah di Desa Banjarejo Kabupaten Ponorogo pasca serangan Virus PMK.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research), dengan menggunakan dua jenis sumber data, yaitu data primer dan data sekunder yang didapat dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, selanjutnya data tersebut dianalisis dengan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif.
Hasil dari penelitian ini adalah (1) Strategi aktif yang dialami keluarga peternak sapi perah , yaitu mencari pekerjaan sampingan dengan cara bercocok tanam, berdagang sayur di pasar, serta menjadi kuli bangunan. Strategi pasif yang dialami peternak sapi perah yaitu dengan menerapkan budaya hidup hemat seperti dengan membiasakan diri untuk makan dengan lauk seadanya, membeli pakaian jika ada acara yang penting bahkan ada masyarakat yang tidak membeli pakaian baru sebelum penghasilan mereka stabil seperti semula. Strategi Jaringan yang dialami peternak sapi perah umumnya meminjam uang ke bank atau koperasi. (2) Faktor pendukung diantaranya yaitu keadaan iklim dan geografis yang mendukung, bekerjasama dengan PT. Nestle yang memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu risiko infeksi ulang atau wabah baru, harga pakan yang meningkat seiring dengan menurunnya harga susu. (3) Pelaksanaan strategi survival usaha ternak sapi perah pada kelompok ternak sapi perah maupun masyarakat Desa Banjarejo, Kabupaten Ponorogo memberikan dampak positif yang signifikan dalam hal peningkatan pendapatan dan standar hidup bagi masyarakat disana.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Mansur Azis |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 00:53 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 00:53 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/28083 |
Actions (login required)
View Item |