Efektivitas Penerapan Prinsip Ta’awun Dalam Program UMKM Gandu Berkembang (UGB) Di Lapangan Desa Gandu Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo

Fitria, Hafiza Nur Laily (2024) Efektivitas Penerapan Prinsip Ta’awun Dalam Program UMKM Gandu Berkembang (UGB) Di Lapangan Desa Gandu Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
401200049_HAFIZA NUR LAILY FITRIA_EKONOMI SYARIAH.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Fitria, Hafiza Nur Laily. Efektivitas Penerapan Prinsip Ta’awun Dalam Program UMKM Gandu Berkembang (UGB) Di Lapangan Desa Gandu Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo. Skripsi. 2024. Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, pembimbing: Unun Roudlotul Janah, M.Ag.
Kata kunci: Efektivitas dan Ta’awun
Penerapan prinsip ta’awun dalam Program UMKM Gandu Berkembang sangatlah penting dilakukan untuk meningkatkan ekonomi lokal. Di Desa Gandu contohnya telah menerapkan prinsip ta’awun dalam mengoperasionalkan program UMKM Gandu Berkembang yang penyaluranya berupa pemberian lapak, aliran listrik dan air gratis, akan tetapi beberapa UMKM tidak konsisten dalam menjalankan usahanya, produk/barang yang dijual belikan terkadang berubah-ubah tidak tetap sesuai kebutuhan konsumen, belum bisa mengelola manajemen keuangan dengan baik, kurang kreatif dan inovasi dalam memilih produk yang akan dipasarkan dan kurangnya kemampuan dalam pemasaran produknya.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan prinsip ta’awun, kendala yang dihadapi oleh Pemerintah Desa Gandu dan pelaku UMKM dan efektivitas penerapan prinsip ta’awun dalam Program UMKM Gandu Berkembang (UGB) di Lapangan Desa Gandu Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (Field research) dengan metode penelitian kualitatif deskriptif. Dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yang dilakukan yaitu mengunakan teknik editing, Organizing dan penemuan hasil riset.
Hasil yang didapatkan dari penelitian ini yaitu: 1) Penerapan prinsip ta’awun dalam Program UMKM Gandu Berkembang di lapangan Desa Gandu Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo ini berupa pemberian lapak, aliran listrik dan air gratis. 2) Terdapat tiga kendala yang dialami oleh Pemerintah Desa Gandu yaitu memberikan penjelasan kepada masyarakat terkait pemanfaatan lahan lapangan untuk jual beli dan menjelaskan operasional program UMKM Gandu Berkembang (UGB), minat yang mendaftar program UGB masih sangat sedikit dan minat pembeli yang masih ragu-ragu. Sedangkan kendala yang dihadapi pelaku UMKM adalah sebagian UMKM belum berani mengambil dagangan dari pemasok, belum mampu mengatur manajemen keuangan dengan baik dan strategi pemasaran yang belum tepat. 3) Penerapan prinsip ta’awun dalam program UGB belum dapat dinyatakan efektivitas, dikarenakan tidak memenuhi standar pengukuran efektivitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Unun Roudlotul Janah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 05 Jun 2024 07:18
Last Modified: 05 Jun 2024 07:18
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/28064

Actions (login required)

View Item View Item