IMPLEMENTASI SIKAP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI DESA KLEPU SOOKO PONOROGO

Purwati, Ima (2023) IMPLEMENTASI SIKAP TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA DI DESA KLEPU SOOKO PONOROGO. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
201190098 Ima Purwati.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Indonesia adalah negara yang memiliki keanekaragaman dan perbedaan, baik dari
segi agama, ras, budaya, etnis dan suku, yang biasanya terdapat beberapa konflik dalam
perbedaan di daerah tertentu dan minim akan sikap toleransi antar umat beragama.tetapi
Sikap Toleransi antar umat beragama dan kerukunan terjalin dengan baik di Desa Klepu
Sooko ponorogo meskipun mereka memiliki perbedaan dari segi agama,keyakinan,dan
norma agama tetapi perdamaian dan kerukunan tetap terjaga dan terjalin dengan baik
seperti halnya tidak ada permasalahan terhadap interaksi dalam masyarakat.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan bagaimana Implementasi Sikap
Toleransi Antar Umat Beragama Di Desa Klepu Sooko Ponorogo, (2) Mendeskripsikan
Apa Faktor-Faktor yang mendorong Sikap Toleransi Antar Umat Beragama Di Desa
Klepu Sooko Ponorogo, (3) Mendeskripsikan Apa Dampak Positif Sikap Toleransi Antar
Umat Beragama Di Desa Klepu Sooko Ponorogo.
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis
penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan
observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah
reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini adalah (1) Implementasi sikap toleransi antar umat beragama di
desa Klepu Sooko ponorogo ini merupakan suatu yang sangat berharga, mereka memiliki
rasa persaudaraan antar umat beragama dengan landasan sikap toleransi yang tinggi.
Dalam membentuk sikap itu ada lima diantaranya : Sikap untuk menerima perbedaan
dengan mereka melakukan ibadah sesuai dengan keyakinannya tanpa adanya penghinaan
seperti sholat idul Fitri bagi umat Islam dan misa bagi umat katolik ini dalam hal ibadah
kemudian dalam hal muamalah adalah ketika satu rumah ada agama yang berbeda dan
ada yang memelihara anjing mereka saling berkesepakatan untuk memelihara anjingnya
di luar Agar tidak menginjak tempat ibadah yang agama Islam ,mengubah penyeragaman
menjadi keragaman seperti jaranan, lesung dan Thek dijadikan budaya yang
dikembangkan meskipun mereka memiliki banyak budaya, mengakui hak orang lain
seperti menghargai mufakat ketika musyawarah arisan kelompok tani , menghargai
eksistensi orang lain seperti umat Islam dan Katolik saling berkunjung disaat hari raya
,dan mendukung secara antusias terhadap perbedaan budaya dan keragaman ciptaan
Tuhan YME seperti mengembangkan wisata goa Maria bersama tanpa memandang
perbedaan agama (2) Faktor pendorong Sikap Toleransi antar umat beragama di desa
Klepu Sooko ponorogo adalah rasa kekeluargaan yaitu dengan mereka saling merangkul
tanpa membeda-bedakan antara umat satu dengan lainnya .rasa persaudaraan saling
berkunjung disaat hari raya,rasa saling menghormati dan lingkungan keluarga yang baik
didikan setiap keluatga Agara damai dengan perbedaan, pengaruh ideologi mengajarkan
untuk rukun dengan perbedaan yang ada,faham keagamaan dengan baik terhadap semua
orang .(3) Implikasi dari sikap toleransi antar umat beragama di desa klepu Sooko
yaitu terwujudnya kerukunan dan perdamaian antar umat beragama dalam
kehidupan bermasyarakat. Kebermanfaatan dalam penelitian ini adalah agar bisa
menjadi teladan bahwa toleransi antar umat beragama itu penting dalam
mewujudkan persatuan agar tidak terlalu membuka diri dalam bertoleransi antar
umat beragama karena hal tersebut cenderung direndahkan harga dirinya.
Kata Kunci: Implementasi, Toleransi Antar Umat Beragama, Klepu Sooko ponorogo

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: ARIF WIBOWO
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 15 Jun 2023 01:37
Last Modified: 15 Jun 2023 01:37
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/24635

Actions (login required)

View Item View Item