Komunikasi Persuasif General Manager Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Karyawan di Radio Bahana FM Ngawi

Rinda, Putra Tri (2023) Komunikasi Persuasif General Manager Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Karyawan di Radio Bahana FM Ngawi. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
E-THESIS RINDA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Putra Tri Rinda. 2023. Komunikasi Persuasif General Manager Dalam Rangka Meningkatkan Kinerja Karyawan di Radio Bahana FM Ngawi. Skripsi. Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Asna Istya Marwantika, M.Kom.I.
Kata Kunci: Komunikasi Persuasif, General Manager, Kinerja Karyawan, Radio Bahana FM Ngawi.
Era konvergensi media memunculkan teknologi yang semakin canggih. Perubahan terjadi pada hal teknik, fitur, aplikasi, dan sumber daya manusia. Sumber daya manusia dituntut agar lebih kompeten dan bisa beradaptasi dengan perubahan yang ada. Radio komersil maupun non komersil harus mampu menyesuaikan diri untuk mempertahankan pendengar dan eksistensi radio. General Manager diharapkan mampu menciptakan lingkungan kerja yang menyenangkan, memastikan produktivitas dan mendelegasikan tugas dengan lancar. Termasuk kinerja, keterlibatan, dan retensi karyawan. Adanya komunikasi persuasif yang baik oleh general manager kepada karyawan akan meningkatkan kinerja serta menghasilkan produktifitas yang baik di Radio Bahana FM Ngawi. Meningkatkannya kinerja karyawan, karyawan dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab dan dedikasi yang tinggi terhadap Radio Bahana FM Ngawi. Tujuan radio pada akhirnya akan tercapai. Meskipun konvergensi media menjadi tantangan tersendiri di era semua serba digital.
Berdasarkan konteks di atas, tujuan penelitian adalah untuk menganalisis teknik komunikasi persuasif, tahapan komunikasi persuasif, dan hasil penerapan komunikasi persuasif di Radio Bahana FM Ngawi dalam rangka meningkatkan kinerja karyawan. Peneliti menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian lapangan. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan analisis data menurut Miles dan Huberman yang dilakukan secara interaktif melalui proses data reduction, data display, dan verification.
Hasil penelitian yang diperoleh yaitu teknik komunikasi persuasif general manager di Radio Bahana FM Ngawi dari lima teknik yang dikemukakan oleh Effendy ditemukan dua teknik yakni teknik integrasi dan teknik tataan. Tahapan komunikasi persuasif general manager Radio Bahana FM Ngawi ditemukan menggunakan teori AIDDA. Penerapan komunikasi persuasif yang dilakukan general manager dalam rangka meningkatkan kinerja karyawan di Radio Bahana FM Ngawi membawa perubahan kinerja yang semakin baik. Adanya komunikasi persuasif membuat karyawan radio bebas mengutarakan pendapatnya. Tidak hanya itu, mereka juga bisa berpartisipasi dalam pembuatan keputusan yang krusial untuk kemajuan radio. Komunikasi persuasif juga bisa membuat karyawan menjadi pendengar yang aktif. Mereka dapat merespons apa yang sedang dibicarakan oleh atasan dan mampu memberikan feedback terhadap kebijakan radio.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Asna Istya Marwantika
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 13 Jun 2023 02:49
Last Modified: 13 Jun 2023 02:49
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/24359

Actions (login required)

View Item View Item