Cahya, Muhammad Bintang Krisma (2022) Analisis Penerapan Metode Tasalsul untuk Meningkatkan Motivasi Santri kelas 6 dalam Menghafal Juz ‘amma di Madrasah Diniyah Ma’arif Panjeng 1 Jenangan Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
201180379_Muhammad Bintang Krisma Cahya_PAI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Motivasi merupakan dorongan yang terdapat dalam diri seseorang untuk berusaha mengadakan perubahan tingkah laku yang lebih baik dalam memenuhi kebutuhannya. Faktor yang mepengaruhi motivasi dapat datang dari diri sendiri seperti memiliki cita-cita atau tujuan yang ingin dicapai maupun dari luar seperti lingkungan santri dapat berupa keluarga, madrasah dan masyarakat. Metode pembelajaran yang digunakan oleh ustadz Madrasah Diniyah juga berpengaruh pada tingkat motivasi siswa seperti halnya metode yang begitu-begitu saja yang menyebabkan rasa bosan, mengantuk, kurang fokus kepada santri sehingga motivasi santri untuk belajar menghilang. Rendahnya tingkat motivasi juga dialami oleh santri kelas 6 di Madrasah Diniyah Ma’arif Panjeng 1 Jenangan Ponorogo pada mata pelajaran menghafal juz ‘amma. Oleh karena itu ustadz yang mengampu mata pelajaran tersebut menerapkan metode yang akan menunjang peningkatan pada motivasi menghafal santri kelas 6 pada mata pelajaran menghafal juz ‘amma yaitu metode tasalsul dengan harapan santri akan bersemangat, fokus dan dapat memperlancar dan mempermudah dalam menghafal juz ‘amma.
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui pelaksanaan metode tasalsul umtuk meningkatkan motivasi santri kelas 6 dalam menghafal juz ‘amma di Madrasah Diniyah Ma’arif Panjeng 1 Jenangan Ponorogo, (2) untuk mengetahui faktor faktor yang mempengaruhi dalam penerapan metode tasalsul untuk meningkatkan motivasi santri kelas 6 dalam menghafal juz ‘amma di Madrasah Diniyah Ma’arif Panjeng 1 Jenangan Ponorogo.
Adapun metode penelitian untuk menjawab pertanyaan diatas menggunakan metode pendekatan kualitatif dengan sajian data dalam bentuk deskriptif atau naratif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Peneliti menganalisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan temuan menggunakan triangulasi teknik.
Berdasarkan analisis data ditemukan bahwa: (1) Perencanaan metode tasalsul meliputi menentukan tujuan, target, tahapan dan teknik. (2) pelaksanaan metode tasalsul pada hari Rabu dan Jum’at pukul 14.30 hingga 17.00 WIB di kelas bersama 25 orang santri dengan mengaplikasikan teknik dan tahapan-tahapan yang direncanakan, kemudian breafing kepada santri untuk menghafal surah dari ayat pertama dihafalkan berulang hingga benar-benar hafal baru kemudian dilanjutkan ayat kedua, kemudian digabungkan begitu pula sampai ayat terakhir bahkan sampai surah terakhir. Kemudian santri yang siap menyetorkan hafalannya maju kedepan mendemonstrasikan hafalannya kepada guru pengampu dengan mengulang dari surah sebelumnya. Kemudian penutup guru memberikan motivasi dan nasehat kepada santri dilanjutkan dengan berdo’a bersama. (3) Implikasi metode tasalsul Pengaruh positif diantaranya metode tasalsul berpengaruh pada aya serap santri meningkat, daya ingat santri meningkat, daya tarik meningkat, perilaku santri yang ditargetkan dalam tujuan penerapan metode tasalsul yaitu santri menjadi lebih tenang, fokus dan bersemangat. Pengaruh negative yaitu mempengaruhi terhadap manajemen waktu yang memakan waktu lama.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Muhammad Heriyudanta |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 22 Jun 2022 07:47 |
Last Modified: | 22 Jun 2022 08:51 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/19692 |
Actions (login required)
View Item |