...(LENGKAPI LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI, UPLOAD ULANG)...Internalisasi Nilai Karakter Religius Melalui Sholat Dhuha Bagi Anak Usia Dini di TKIT 1 Qurrota A'yun Ponorogo

Zahroh, Rifatus Sholikhah and Hijriyani, Yuli Salis (2022) ...(LENGKAPI LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI, UPLOAD ULANG)...Internalisasi Nilai Karakter Religius Melalui Sholat Dhuha Bagi Anak Usia Dini di TKIT 1 Qurrota A'yun Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
205180016_RIFATUS SHOLIKHAH ZAHROH_PIAUD.docx

Download (1MB)

Abstract

Zahroh, Rifatus Sholikhah. 2022. Internalisasi Nilai Karakter Religius Melalui Sholat Dhuha Bagi Anak Usia Dini di TKIT 1 Qurrota A’yun Ponorogo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Yuli Salis Hijriyani, M.Pd.
Kata Kunci: Karater Religius, Anak Usia Dini
Karakter religius merupakan salah satu indikator dari pendidikan karakter yang diterapkan di Indonesia. Karakter religius merupakan bentuk ketaatan seseorang terhadap Tuhan untuk menjalankan perintahNya. Adanya karakter kepada anak sebagai acuan untuk mengetahui kemanpuannya agar diterima dan menerima di lingkungan. Karakter religius dapat ditanamkan kepada anak-anak melalui kegiatan keagamaan seperti sholat dhuha. Selain itu karakter religius dapat dilihat dari bagaimana anak dapat menjaga hubungan baik dengan orang lain, saling menyayangi dan bekerja sama. Untuk itu maka timbul masalah bagaimana pelaksanaan internalisasi nilai karakter religius dan keberhasilannya melalui sholat dhuha bagi anak usia dini.
Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui pelaksanaan internalisasinilai nilai karakter religius. Mengetahui keberhasilan pelaksanaan internalisasi nilai karakter religius di TKIT 1 Qurrota A’yun Ponorogo. Selain itu anak-anak mampu mengamalkan sikap yang baik di dalam kehidupan sehari-hari, salah satunya melalui sholat dhuha.
Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif yaitu pengumpulan data melalui observasi langsung di lapangan. Data dan sumber datanya berupa orang, tempat dan sumber data. Prosedur pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dengan kepala sekolah dan guru, observasi melalui pengamatan secara langsung kepada anak-anak dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu dari Miles dan Huberman dengan tiga alur kegiatan yaitu reduksi data, penyajian data, kesimpulan dan verifikasi data. Triangulasi data digunakan sebagai pengecekan keabsahan data melaui triangulasi sumber. Lokasi yang digunakan untuk melakukan penelitian yaitu di TKIT 1 Qurrota A’yun Ponorogo.
Keberhasilan dari penelitian ini dapat dilihat dari: 1) pelaksanaan internalisasi nilai karakter religius dilihat dari bagaimana guru berhasil memberikan contoh yang baik kepada anak melalui pengajaran seperti bercerita, tanya jawab dan pemberian contoh secara langsung kepada anak-anak. 2) keberhasilan internalisasi nilai karakter religius melalui sholat dhuha diantaranya: pertama, nilai sikap jujur dibuktikan ketika anak berbicara sesuai keadaan yang dialaminya. Kedua, nilai beriman dan bertakwa terlihat pada sikap meyakini adanya ciptaan Tuhan. Ketiga, sabar dan ikhlas ditunjukkan dengan adanya sholat dhuha, sehingga menjadi suatu kebiasaan anak sehari-hari. Keempat, rasa syukur terlihat anak merasa senang dengan adanya kegiatan sholat dhuha di TKIT 1 Qurrota A’yun Ponorogo.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Yuli Salis Hijriyani
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 12 Sep 2022 04:20
Last Modified: 12 Sep 2022 04:20
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/20587

Actions (login required)

View Item View Item