Strategi Pengembangan Sumber Daya Insani Dalam Meningkatkan Kompetensi Karyawan Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Mojoagung Jombang

Hasanah, Gea Rofiqoh (2022) Strategi Pengembangan Sumber Daya Insani Dalam Meningkatkan Kompetensi Karyawan Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Pembantu Mojoagung Jombang. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
402180145_Gea Rofiqoh Hasanah_Perbankan Syariah (1).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Untuk memenuhi kebutuhan akan karyawan yang berkompeten, terampil
dan berawawasan luas dalam bidangnya, Bank Syariah Indonesia KCP
Mojoagung Jombang melaksanakan program pengembangan sumber daya insani.
Dengan melaksanakan program pengembangan tersebut diharapkan adanya
peningkatan kompetensi pada karyawan. Namun dalam kenyataanya masih
ditemukan pelayanan kepada nasabah yang kurang memuaskan serta belum
efektinya program pengembangan sumber daya insani yang dilaksanakan dalam
meningkatkan kompetensi karyawan.
Berdasarkan uraian tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis
lebih lanjut terkait pelaksanaan program pengembangan sumber daya insani di
Bank Syariah Indonesia KCP Mojoagung Jombang, faktor kendala pelaksanaan
pengembangan serta dampak dari pelaksanaanya. Penelitian ini merupakan
penelitian kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Teknik
pengumpulan data dalam penelitian ini melalui wawancara dan dokumentasi
dengan teknik analisis data induktif yang menganalisis data bersifat khusus untuk
ditarik kesimpulan yang bersifat umum.
Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa pelaksanaan pengembangan sumber
daya insani di Bank Syariah Indonesia KCP Mojoagung Jombang dengan
menggunakan metode pendidikan dan pelatihan belum memberikan dampak
signfikan terhadap peningkatan kompetensi karyawan. Dalam pelaksanaan
program pendidikan yang belum terdapat materi terkait syariah skill serta tidak
adanya program pendidikan yang berkelanjutan mengakibatkan kurang
maksimalnya produktivitas karyawan dalam melakukan personal selling. Disisi
lain, dalam pelaksanaan program pelatihan yang mana sudah terdapat materi
tentang akhlak dalam seminar online namun karena sering dilaksanakan di jam
kerja mengakibatkan kurang maksimalnya peningkatan kompetensi karyawan dari
segi kepribadian dan produktivitas. Oleh sebab itu pihak Bank Syariah Indonesia
KCP Mojoagung Jombang perlu melakukan penyempurnaan terhadap
pelaksanaan pengembangan di lain waktu seperti menetapkan lokasi dan jadwal
yang khusus bagi penerapan progam pengembangan serta mempertimbangkan
penerapanya berdasarkan nilai-nilai syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Luthfi Hadi Aminuddin
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Unmuh PPL 24
Date Deposited: 06 Dec 2024 08:02
Last Modified: 06 Dec 2024 08:02
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/31355

Actions (login required)

View Item View Item