Pengaruh Dana Pihak Ketiga Dan Financing To Deposit Ratio Terhadap Return On Asset Melalui Pembiayaan Murabahah Sebagai Variabel Intervening Bank Umum Syariah Di Indonesia (Studi Kasus Pada Triwulan I 2017 - Triwulan IV 2018)

Ramadani, Zulfa Fitri (2020) Pengaruh Dana Pihak Ketiga Dan Financing To Deposit Ratio Terhadap Return On Asset Melalui Pembiayaan Murabahah Sebagai Variabel Intervening Bank Umum Syariah Di Indonesia (Studi Kasus Pada Triwulan I 2017 - Triwulan IV 2018). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
ZULFA FITRI RAMADANI-210816044.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Zulfa Fitri Ramadani, 2020. Pengaruh Dana Pihak Ketiga dan Financing to Deposit Ratio terhadap Return On Asset melalui Pembiayaan Murabahah sebagai Variabel Intervening Bank Umum Syariah di Indonesia (Studi Kasus Pada Triwulan I 2017 – Triwulan IV 2018). Skripsi, Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Ika Susilawati, S.E., M.M.

Kata Kunci: DPK, FDR, ROA, Pembiayaan Murabahah dan Bank Umum Syariah.

ROA penting bagi bank karena ROA merupakan suatu pengukur kemampuan manajemen bank dalam memperoleh keuntungan secara keseluruhan. Peningkatan ROA dipengaruhi besar kecilnya DPK. Peningkatan ROA juga tidak terlepas dari meningkatnya FDR. Akan tetapi, peningkatan DPK dan FDR terkadang tidak disertai meningkatnya ROA dikarenakan pengeluaran operasional bank yang meningkat. Rumusan masalah dari penelitian ini yaitu: Bagaimana pengaruh DPK terhadap ROA? Bagaimana pengaruh FDR terhadap ROA? Bagaimana pengaruh DPK terhadap ROA melalui Pembiayaan Murabahah sebagai variabel intervening? Bagaimana pengaruh FDR terhadap ROA melalui Pembiayaan Murabahah sebagai variabel intervening?

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tehnik dokumentasi dan library research. Sumber data berasal dari data sekunder berupa laporan keuangan beberapa bank. Metode analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, analisis regresi linier sederhana, analisis jalur, uji sobel dan uji hipotesis (uji t, uji F dan koefisien determinasi).

Berdasarkan hasil uji t, menunjukkan bahwa DPK memiliki pengaruh positif signifikan terhadap ROA dengan nilai thitung sebesar |-10.716| > 2.024 ttabel dan signifikan sebesar 0.000 yang artinya lebih kecil dari tingkat signifikan yang digunakan yaitu 0.05 maka H1 diterima. Begitu juga, FDR memiliki pengaruh signifikan terhadap ROA dengan nilai thitung sebesar |-7.522| > 2.024 ttabel dan signifikan 0.000 yang artinya lebih kecil dari tingkat signifikan yang digunakan yaitu 0.05 maka H2 diterima. Hasil uji analisis jalur menunjukkan bahwa Pembiayaan Murabahah dapat memediasi antara DPK dengan ROA, pengaruh tidak langsung 3.695615 > pengaruh langsung (-3.888) sehingga H3 diterima karena ada pengaruh tidak langsung DPK terhadap ROA melalui Pembiayaan Murabahah. Begitu juga, Pembiayaan Murabahah dapat memediasi antara FDR dengan ROA, pengaruh tidak langsung 0.283998 > pengaruh langsung (-0.706) sehingga H4 diterima karena ada pengaruh tidak langsung FDR terhadap ROA melalui Pembiayaan Murabahah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Ika Susilawati
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 04 Jun 2020 06:56
Last Modified: 04 Jun 2020 06:56
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/9798

Actions (login required)

View Item View Item