(PERSETUJUAN BELUM ADA)..Pengaruh Pendidikan Agama dalam Keluarga dan Budaya Religius Sekolah terhadap Pembentukan Karakter Religius Siswa-siswi kelas X MIPA di SMA Negeri 3 Ponorogo tahun 2019/2020

'Ainurrofiq, Alwi (2020) (PERSETUJUAN BELUM ADA)..Pengaruh Pendidikan Agama dalam Keluarga dan Budaya Religius Sekolah terhadap Pembentukan Karakter Religius Siswa-siswi kelas X MIPA di SMA Negeri 3 Ponorogo tahun 2019/2020. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
Skripsi_ALWI_'AINURROFIQ_210316057_e-thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Karakter merupakan pondasi utama dalam mengembangkan pengetahuan dan ketrampilan manusia, karena dalam karakter terdapat nilai-nilai yang mendorong manusia (peserta didik) untuk meraih pengetahuan serta keterampilan dan menggunakannya dengan baik dan benar. Salah satu nilai karakter tersebut adalah nilai religius, karakter religius adalah perilaku atas nilai-nilai keagamaan yang mereka yakini atau sifat perbuatan manusia yang berhubungan dengan nilai-nilai keagamaan yang mereka anut, yang tercermin dalam bentuk pengetahuan, keyakinan, pelaksanaan, dan penghayatan atas agama Islam itu sendiri. sehingga orang yang memiliki agama dan melaksanakan segala bentuk ajaran agama yang mereka yakini pasti akan memiliki nilai karakter yang baik, karena pada dasarnya melaksanakan perintah tuhan dan menjauhi larangannya merupakan bentuk dasar dari karakter religus. Dalam proses pembentukan karakter religius pada anak dapat dipengaruhi oleh berbagai macam faktor pendidikan dan pebiasaan seperti pendidikan agama dalam keluarga dan budaya religius sekolah. Di lapangan peneliti menemukan masih terdapatnya siswa dan siswi kurang memiliki kesadaran untuk berprilaku religius yang baik, seperti tidak sopan terhadap guru, kurangnya toleransi antar teman, dan berkata kotor. Maka dengan penerapan karakter religius dan pendidikan agama dalam keluarga diharapkan dapat membantu pembentukan karakter religius anak.
Penelitian ini menggunakan desain ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X MIPA SMA Negeri 3 Ponorogo yang berjumlah 242 siswa. Adapun teknik pegambilan sampel pada penelitian ini menggunakann teknik simple random dengan menggunakan rumus yang dikembangkan oleh Isaac dan Michael, dengan jumlah sampel 127 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket. Adapun teknik analisis data menggunakan rumus regresi linier sederhana dan regresi linier ganda dengan bantuan SPSS for windows.
Dari hasil penelitian ditemukan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang signifikan antara pendidikan agama dalam keluarga terhadap pembentukan karakter religius dimana dapat dibuktikan bahwa thitung = 5,88 > ttabel = 1,99. Sehingga Ho ditolak dan Ha diterima dan sehingga dapat dikatakan bahwa pendidikan agama dalam keluarga memberikan pengaruh yang signifikan dan positif terhadap pembentukan karakter religius. (2) terdapat pengaruh yang signifikan antara budaya religius terhadap pembentukan karakter religius siswa-siswi kelas X MIPA di SMA Negeri 3 Ponorogo dimana dapat dibuktikan bahwa thitung = 5,88 > ttabel = 1,99. Sehingga Ho ditolak dan Ha diterima dan sehingga dapat dikatakan bahwa budaya religius memberikan pengaruh yang signifikan dan positif terhadap pembentukan karakter religius. (3) terdapat pengaruh yang signifikan antara pendidikan agama dalam keluarga dan budaya religius terhadap pembentukan karakter religius dimana dapat dibuktikan bahwa Fhitung (397,932) > Ftabel (3,07) sehingga pengujian hipotesis diperoleh bahwa Ho ditolak Ha diterima terdapat pengaruh yang signifikan dan simultan (bersama-sama) antara variabel bebas terhadap variabel terikat, yang juga dapat dibuktikan dengan sig = 0.000 < 0.05. selanjutnya dengan menggunakan uji koefisien determinasi maka diperoleh temuan bahwa variabel pendidikan agama dalam keluarga dan budaya religius memberikan sumbangsih pengaruh sebesar 86.5 %, terhadap variabel pembentukan karakter religius serta sisanya sekitas 13.5% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Harjali
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 04 Jun 2020 04:41
Last Modified: 04 Jun 2020 04:43
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/9724

Actions (login required)

View Item View Item