Puspita, Rena Candra (2020) (MOTTO, PERSEMBAHAN TDK PERLU DIUPLOAD. UPLOAD UALNG SESUAI KAIDAH)..Internalisasi Nilai-Nilai Karakter Gotong Royong Dalam Pembelajaran Tematik Di Kelas 2 SD Tarbiyatul Islam Kertosari Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
SKRIPSI_210616233_RENA CANDRA PUSPITA.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Puspita, Rena Candra. 2020. Internalisasi Nilai-Nilai Karakter Gotong Royong
Dalam Pembelajaran Tematik di Kelas 2 SD Tarbiyatul Islam Kertosari
Ponorogo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtida’iyah Fakultas
Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo.
Pembimbing, Hanin Niswatul Fauziyah, M.Si.
Kata Kunci : Internalisasi, Karakter Gotong Royong, Pembelajaran
Tematik
Memasuki era globalisasi seperti sekarang ini, teknologi telah membawa dampak yang positif namun juga dampak negatif terutama bagi para pelajar. Banyak ditemui penyimpangan-penyimpangan di kalangan pelajar antara lain tindakan bullying, kekerasan fisik, membeda-bedakan teman, dan lain sebagainya. Di SD Tarbiyatul Islam sendiri, sekolah telah berupaya menangkal hal-hal tersebut dengan melakukan internalisasi nilai-nilai karakter gotong royong di lingkungan sekolah serta dalam pembelajaran. Hal tersebut tercermin melalui kegiatan gotong royong saat akan upacara bendera, lomba 17 Agustus, serta kegiatan piket kelas.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan nilai-nilai karakter gotong royong yang diinternalisasikan ke dalam pembelajaran tematik di kelas 2, (2) mendeskripsikan penerapan nilai-nilai karakter gotong royong yang diinternalisasikan ke dalam pembelajaran tematik di kelas 2.
Untuk menjawab pertanyaan di atas, penelitian ini dirancang dengan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, serta dokumentasi dalam pengumpulan data. Dalam teknik analisis data, penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman.
Berdasarkan analisis data ditemukan bahwa (1) nilai-nilai karakter gotong royong yang diinternalisasikan ke dalam pembelajaran tematik di kelas 2 adalah tolong menolong, kerja sama, menghargai, dan solidaritas. (2) Dalam penerapannya, guru menggunakan model pembelajaran kooperatif, ekspositori, dan kontekstual. Metode pembelajaran yang digunakan adalah ceramah dan diskusi, serta strategi pembelajaran yang digunakan adalah inkuiri dan ekspositori. Dalam mengatasi hambatan yang muncul, guru kelas memiliki solusi yaitu memberikan nasehat dan mengatur tempat duduk bagi siswa yang bermasalah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Hanin Niswatul Fauziah |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 04 Jun 2020 04:27 |
Last Modified: | 04 Jun 2020 04:28 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/9712 |
Actions (login required)
View Item |