Zefta, Rizky Chandra (2020) Studi Komparasi Implementasi Program Tadarus Keliling Berbasis Pembelajaran Aktif Inovatif Lingkungan Kreatif Efektif dan Menarik (Pailkem) dan Program Tadarus Biasa dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Al-Qur’an (Studi Kasus di MI Ma’arif Singosaren dan SD Ma’arif Ponorogo). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
SKRIPSI_210615175_RIZKY CHANDRA ZEFTA.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Zefta, Rizky Chandra. 2019. Studi Komparasi Implementasi Program Tadarus
Keliling Berbasis Pembelajaran Aktif Inovatif Lingkungan Kreatif Efektif
dan Menarik (PAILKEM) dan Program Tadarus Biasa dalam
Meningkatkan Motivasi Belajar Al-Qur’an (Studi Kasus di MI Ma’arif
Singosaren dan SD Ma’arif Ponorogo). Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru
Madrasah Ibtida’iyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri
Ponorogo. Pembimbing, Sofwan Hadi, M. Si.
Kata Kunci : Tadarus, Al-Qur’an, Motivasi Belajar
Tadarus keliling merupakan suatu program membaca Al-Qur’an yang
dilaksanakan di rumah siswa secara bergantian dalam kurun waktu tertentu.
Kegiatan tadarus keliling menjadi salah satu kegiatan rutin di lembaga
pendidikan MI Ma’arif Singosaren Jenangan Ponorogo.
Penelitian ini bertujuan (1) menjelaskan pelaksanaan tadarus keliling
berbasis PAILKEM di MI Ma’arif Singosaren, Jenangan, Ponorogo (2)
menjelaskan faktor pendukung dan penghambat tadarus keliling berbasis
PAILKEM di MI Ma’arif Singosaren Jenangan Ponorogo
Penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan
menggunakan pendekatan komparasi. Dalam pengumpulan data, penulis
menggunakan metode angket sebagai teknik pengumpuan datanya. Dan teknik
yang dipilih dalam analisis data adalah menggunakan uji Independent Samples
t Test. Berdasarkan hasil perhitungan yang berpedoman pada nilai yang
terdapat dalam table Equal variances assumed, dimana diketahui nilai Sig. (2-
tailed) sebesar 0,000 < 0,05, maka sebagaimana dasar pengambilan keputusan
dalam uji Independent Samples t Test dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan
H1 diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan tingkat
motivasi belajar Al-Qur’an pada siswa MI Ma’arif Singosaren dengan siswa
SD Ma’arif Ponorogo.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Sofwan Hadi |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 04 Jun 2020 04:01 |
Last Modified: | 04 Jun 2020 04:01 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/9655 |
Actions (login required)
View Item |