Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Penyebaran Agama Islam Raden Katong di Ponorogo dalam Babad Ponorogo

Fitriana, Kurnia Enggar (2020) Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Penyebaran Agama Islam Raden Katong di Ponorogo dalam Babad Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI KURNIA ENGGAR FITRIANA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Fitriana, Kurnia Enggar. 2020. Nilai-Nilai Pendidikan Islam dalam Penyebaran Agama Islam Raden Katong di Ponorogo dalam Babad Ponorogo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing: Wahid Hariyanto, M.Pd.I.

Kata Kunci: Nilai Pendidikan Islam, Penyebaran Agama Islam, Raden Katong.
Dalam setiap penyebaran agama Islam pasti memiliki nilai-nilai pendidikan Islam yang berbeda atau bahkan hampir sama, begitu juga dalam penyebaran agama Islam oleh Raden Katong di Ponorogo memiliki nilai-nilai pendidikan seperti nilai pendidikan keimanan dan juga nilai pendidikan sosial keagamaan. Raden Katong merupakan tokoh yang sangat bijaksana dan juga memiliki kesabaran, Raden Katong tidak pernah menginginkan mencari musuh beliau juga datang dengan cara damai akan tetapi Ki Ageng Kutu menolaknya dengan kekerasan sehingga terjadilah peperangan. Raden Katong merupakan tokoh yang memiliki toleransi yang tinggi, hal ini bisa dilihat dari Raden Katong tidak melarang orang yang masih memeluk agama terdahulu, bahkan Biksu dan juga Pendeta tetap diayomi. Tulisan tentang Raden Katong sudah pernah dilakukan sebelumnya, akan tetapi belum pernah ada yang membahas tentang nilai-nilai pendidikan Islam dalam penyebaran agama Islam Raden Katong di Ponorogo.
Tujuan dalam penelitian ini adalah: (1) Untuk menjelaskan penyebaran agama Islam di Ponorogo oleh Raden Katong. (2) Untuk menjelaskan kandungan nilai-nilai pendidikan Islam dalam penyebaran agama Islam di Ponorogo oleh Raden Katong.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian library research. Dalam penelitian Library Research analisis data menggunakan analisis isi. Teknik analisis ini digunakan untuk membuat inferensi yang valid sehingga dapat diteliti ulang dari data berdasarkan konteksnya. Inferensi dalam analisis ini bersifat kontekstual.
Berdasarkan analisis yang dilakukan dapat disimpulkan (1) strategi dakwah yang dilakukan oleh Raden Katong dalam penyebaran agama Islam di Ponorogo terdiri beberapa strategi yaitu strategi dakwah politik, strategi dakwah persuasif, mendirikan masjid, strategi dakwah pendidikan pesantren, strategi pernikahan, dan strategi dakwah kesenian dan kebudayaan Jawa. (2)Nilai pendidikan agama Islam dalam penyebaran agama Islam Raden Katong di Ponorogo terdiri dari (a) nilai Ilahiyah atau nilai I’tiqadiyah; (b) nilai Khuluqiyyah; (c) nilai pendidikan amaliyyah

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Wahid Hariyanto
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 18 May 2020 05:58
Last Modified: 18 May 2020 05:58
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/9186

Actions (login required)

View Item View Item