Prabowo, Adhe Yoni (2019) Peran Guru dalam Mengatasi Kesulitan Membaca dan Menghafal Surah-surah al-Qur’an Juz 30 untuk Anak Berkebutuhan Khusus SMALB (Studi Kasus di SLB Pesantren Sabillil Mutaqqin Takeran Magetan). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
Skripsi Adhe Yoni Prabowo.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Prabowo, Adhe Yoni. 2019. Peran Guru dalam Mengatasi Kesulitan Membaca dan Menghafal Surah-surah al-Qur’an Juz 30 untuk Anak Berkebutuhan Khusus SMALB (Studi Kasus di SLB Pesantren Sabillil Mutaqqin Takeran Magetan). Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing, Kharisul Wathoni, M. Pd. I.
Kata Kunci: Peran Guru, Kesulitan, al-Qur’an, ABK
Pembelajaran al-Qur’an membaca dan menghafal surah-surah pendek di juz 30 terhadap siswa ABK yang memiliki kekurangan dari segi kognitif, kelainan fisik, dan mental tentu memiliki metode dan strategi yang berbeda dengan peserta didik yang normal pada umumnya. Guru mempunyai peran yang penting dalam menumbuh kembangkan kembali kegiatan rutin membaca surah-surah pendek di al-Quran bagi peserta didiknya agar kemampuan membaca dan menghafal siswa ABK menjadi baik.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendiskripsikan kesulitan yang di temui peserta didik di SLB Pesantren Sabillil Muttaqin Takeran ketika membaca dan menghafal al-Qur’an juz 30. (2) Memaparkan faktor yang mempengaruhi peserta didik di SLB Pesantren Sabillil Muttaqin Takeran mengalami kesulitan ketika membaca dan menghafal al- Qur’an juz 30. (3) Mendiskripsikan peran guru dalam mengatasi kesulitan membaca dan menghafal surah al Qur’an juz 30 untuk siswa berkebutuhan khusus di SLB Pesantren Sabillil Muttaqin Takeran.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumnetasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan kesimpulan (verification).
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) Kesulitan yang dialami oleh peserta didik SMALB Pesantren Sabillil Muttaqin Takeran dalam membaca dan menghafalkan surah-surah juz 30 di al-Qur’an begitu kompleks dan mendasar. Mereka yang memiliki keterbatasan dalam IQ dan mental mengalami bentuk kesulitan belajar disleksia atau kesulitan membaca, peserta didik rata-rata kesulitan mengenali bentuk huruf hijaiyah dan pelafalanya, mereka mudah lupa surah yang telah dihafalkan sebelumnya, sulit meluangkan waktu untuk belajar mengaji ketika di rumah dan tidak bisa berpergian ke TPQ sendirian. (2) Faktor penghambat yang berasal dari internal siswa ialah intelegensi atau kecerdasan, mereka kebanyakan memiliki tingkat intelegensi yang rendah di perparah lagi dengan emosi mereka yang cenderung tidak stabil dan minat belajar al-Qur’an yang kurang. Faktor eksternal siswa yang menghambat diantaranya belum tersedianya buku PAI untuk siswa ABK dan masih terdapat guru yang belum memiliki kompetensi menangani siswa ABK. (3) Banyak hal yang dilakukan oleh guru untuk mengatasi kesulitan yang dialami oleh peserta didik diantaranya, menyediakan waktu siswa ABK untuk belajar membaca dan menghafal surah-surah pendek di al-Qur’an, memberikan motivasi kepada peserta didik akan pentingnya belajar al-Qur’an, menggunakan metode pembiasaan atau pengulangan untuk belajar membaca dan menghafal surah-surah pendek di al-Qur’an, membatasi materi pelajaran al-Qur’an dan surah-surah yang di hafalkan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Kharisul Wathoni |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 27 Nov 2019 04:42 |
Last Modified: | 27 Nov 2019 04:42 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/8445 |
Actions (login required)
View Item |