Hermawan, Reza Edi (2019) Peningkatan Keterampilan Sosial Melalui Penerapan Metode Pembelajaran Numbered Head Together Pada Pembelajaran IPS Siswa Kelas V di SDN 1 Mlarak Tahun Pelajaran 2018/2019. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
UPLOUD SKRIPSI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Hermawan, Reza Edi 2019. Peningkatan Keterampilan Sosial Melalui Penerapan Metode Pembelajaran Number Head Together Pada Pembelajaran IPS Siswa Kelas V di SDN Mlarak Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kegururuan Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Drs. Moh Mukhlas, M. Pd. Kata Kunci: Number Head Together, Keterampilan Sosial, Hasil Belajar, IPS. Rendahnya keterampilan sosial dan hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik yang berisi muatan IPS kelas V di SDN Mlarak dikarenakan adanya beberapa faktor. Salah satu faktor tersebut yaitu guru masih menggunakan system pembelajaran yang konvensional, yaitu pembelajaran dengan system transfer ilmu tanpa memaksimalkan fungsi belajar kelompok. Hal tersebut membuat siswa menjadi sulit memahai materi yang diajarkan sehingga hasil belajar siswa masih banyak yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) yang ditentukan yaitu 75. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dapat diupayakan dengan pemilihan model pembelajaran yang tepat. Berdasarkan asumsi diatas maka penulis melakukan penelitian tindakan kelas (PTK) menggunakan metode pembelajaran Number Head Together Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui peningkatan keterampilan sosial pada pembelajaran IPS menggunakan model pembelajaran Number Head Together pada siswa kelas V SDN Mlarak Tahun Pelajaran 2018/1019. (2) mengetahui peningkatan hasil belajar menggunakan metode pembelajaran Number Head Together pada siswa kelas V di SDN Mlarak Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dengan dua siklus, setiap siklusnya meliputi tahapan perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Data diperoleh dari subyek penelitian yaitu semua siswa kelas V yang berjumlah 12 siswa.
Hasil dari penelitian pada pembelajaran tematik muatan IPS menunjukkan adanya peningkatan keterampilan sosial dan hasil belajar pada siswa. Terlihat pada keterampilan sosial siklus I yang semula tidak ada yang berada pada kategori “sangat baik”, namun pada siklus II ini mulai ada siswa yang menunjukkan ketrampilan sosialnya yaitu sebesar 25%, sedangkan pada kategori “baik” yang semula hanya 25% pada siklus II meningkat menjadi 58%, dan pada kategori “kurang baik” yang semula pada siklus I sebanyak 58% menurun menjadi 17%, itu menunjukkan bahwa keterampilan sosial siswa mulai berkembang dan terbentuk kembali. Begitu juga dengan hasil belajar siswa yang semula yang tuntas hanya 33% meningkat menjadi 83% pada siklus II. Merujuk pada analisis data tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran Number HeadTogether yang meningkatkan keterampilan sosial dan hasil belajar siswa kelas V di SDN Mlarak, adalah dengan langkah-langkah sebagai berikut: (1) persiapan, (2) pembentukan kelompok, (3) setiap kelompok harus memiliki buku paket, (4) diskusi masalah, (5) memanggil nomor anggota atau pemberian jawaban, dan (6) memberikan kesimpulan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Moh.Mukhlas |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 12 Nov 2019 01:57 |
Last Modified: | 12 Nov 2019 01:57 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/8297 |
Actions (login required)
View Item |