Nursiati, Depi (2019) Pengaruh Lingkungan dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan pada Bank BRI Syariah Kantor Cabang Madiun. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
DEPI NURSIATI.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Nursiati, Depi 2019. Pengaruh Lingkungan dan Motivasi terhadap Kinerja Karyawan pada Bank BRI Syariah Kantor Cabang Madiun Skripsi. Jurusan Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Pembimbing Dr. Aji Damanuri, M E.I.
Kata Kunci: Tugas, Kemampuan, dan Usaha
Keberhasilan suatu perusahaan termasuk lembaga keuangan dipengaruhi oleh banyak faktor dan faktor yang paling penting adalah sumber daya manusia (SDM). Kinerja karyawan dianggap penting karena keberhasilan suatu perusahaan dipengaruhi oleh kinerja karyawannya itu sendiri. Maka dari itu karyawan perlu mendapatkan perhatian dan pengelolaan agar mencapai hasil yang maksimal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah 1) Apakah lingkungan berpengaruh terhadap kinerja karyawan dan seberapa besar pengaruhnya, 2) Apakah motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan dan seberapa besar pengaruhnya, 3) Apakah lingkungan dan motivasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan dan seberapa besar pengaruhnya. Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh lingkungan dan motivasi terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan pada Bank BRI Syariah kantor cabang Madiun.
Penelitian ini termasuk dalam kategori penelitian kuantitatif.Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan assositif kausal bersifat expost facto. Populasi dari penelitian ini adalah 43 karyawan sedangkan untuk jumlah sampel sama dengan populasi teknik pengambilan sampel adalah nonprobability Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner. Uji coba menggunakan 30 karyawan di Bank BRI Syariah antor cabang Madiun. Uji coba instrumen menggunakan uji validitas dan uji realibilitas. Uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi dan uji multikolinieritas. Teknik analisis data menggunakan uji regresi linier berganda.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) lingkungan berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung > ttabe l yaitu thitung> ttabel yaitu 4,315 > 2,023 atau sig 0,000 < 0,05 dan besarnya pengaruh 31,2%. 2) motivasi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan thitung > ttabel yaitu 4,260 > 2,023 atau sig 0,000 < 0,05 dan besarnya pengaruh 30,7%. 3) lingkungan dan motivasi berpengaruh secara simultan terhadap kinerja karyawan Fhitung> Ftabel yaitu 13,568 > 3,28 dengan sig 0,000 < 0,05 dan pengaruhnya sebesar 40,4%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Aji Damanuri |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 10 Sep 2019 05:27 |
Last Modified: | 10 Sep 2019 07:25 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/7722 |
Actions (login required)
View Item |