Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Kegiatan Kewirausahaan Pada Mahasantri Pondok Pesantren Sabilith Thohirin

Fareza, Hidayat (2024) Penanaman Nilai-Nilai Karakter Melalui Kegiatan Kewirausahaan Pada Mahasantri Pondok Pesantren Sabilith Thohirin. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
etheses Fareza Nur Hidayat.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Fareza Nur Hidayat. 2024. Penanaman Nilai-Nilai karakter Melalui Kegiatan Kewirausahaan Pada Mahasantri Pondok Pesantren Sabilith Thohirin. Skripsi. Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam. Fakultas Ushuluddin, Adab, Dan Dakwah. Pembimbing Mayrina Eka Prasetyo Budi M, Psi.
Kata kunci: penanaman nilai-nilai karakter, kewirausahaan, mahasantri
Penanaman nilai-nilai karakter menjadi salah satu aspek penting dalam membentuk kepribadian pada seseorang. Sebagai lembaga pendidikan Islam, pondok pesantren memiliki peran penting dalam menanamkan karakter khususnya kepada santri. Santri merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan agama Islam. Penanaman nilai-nilai dapat dilakukan melalui berbagai kegiatan, salah satunya adalah melalui kegiatan kewirausahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan metode, kendala, dan solusi dalam Penanaman Nilai-Nilai karakter melalui kegiatan kewirausahaan pada mahasantri Pondok Pesantren Sabilith Thohirin. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, jenis penelitian fenomenologi. Teknik pengumpulan data melalui observasi partisipatif dan wawancara dengan lima narasumber yaitu tiga mahasantri, satu pengasuh pondok, dan satu pembimbing kewirausahaan, penentuan narasumber berdasarkan purposive sampling. Untuk mengecek keabsahan temuan, penelitian ini menggunakan trianggulasi sumber data dan trianggulasi teknik
Hasil penelitian ini menunjukan Penanaman Nilai-Nilai karakter di Pondok Pesantren Sabilith Thohirin membentuk karakter mahasantri yang disiplin, tanggung jawab, kerja keras, jujur, dan kreatif. Metode yang digunakan yaitu metode hiwar atau diskusi, metode qishah atau cerita, metode uswah atau keteladanan dan metode pembiasaan. kendala yang dihadapi antara lain manajemen waktu yang buruk dari mahasantri dan kurangnya pemahaman dasar tentang kewiraususahaan. Solusi untuk mengatasi kendala tersebut yaitu dengan membuat jadwal shift atau bergantian, membuat jadwal kegiatan dan mempraktikkan apa yang sudah diajarkan oleh pengasuh maupun pembimbing bagi mahasantri yang kurang paham tentang kewirausahaan

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Mayrina Eka Prasetyo Budi
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 23 Dec 2024 01:14
Last Modified: 23 Dec 2024 01:14
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/31895

Actions (login required)

View Item View Item