Mulyani, Reni (2022) Pengaruh Pendapatan, Harga, Iklan Bahaya Rokok Terhadap Konsumsi Rokok Masyarakat Muslim di Kabupaten Ngawi. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
401180289_RENI MULYANI_EKONOMI SYARIAH.pdf Download (16MB) | Preview |
Abstract
Konsumsi adalah suatu kegiatan ekonomi, dimana seseorang menghabiskan
barang ataupun jasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Ada banyak sekali
faktor yang mempengaruhi konsumsi seseorang terhadap suatu barang atau jasa,
yaitu pendapatan, selera, harga barang itu sendiri ataupun harga barang lain. Di
dalam Islam menganjurkan kita untuk mengkonsumsi barang atau jasa yang
menciptakan jiwa sehat dan tentram, badan dan tubuh yang sehat serta menciptakan
akhlak yang mulia. Di dalam Al-Qur’an menerangkan bahwa barang-barang yang
boleh di konsumsi adalah yang halal dan tidak mengandung keburukan.
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk menguji dan menganalisis pengaruh
pendapatan terhadap konsumsi rokok Masyarakat Muslim di Kabupaten Ngawi, (2)
Untuk menguji dan menganalisis pengaruh harga rokok terhadap konsumsi rokok
Masyarakat Muslim di Kabupaten Ngawi, (3) Untuk menguji dan menganalisis
pengaruh iklan bahaya merokok terhadap konsumsi rokok Masyarakat Muslim di
Kabupaten Ngawi, (4) Untuk menguji dan menganalisis pengaruh pendapatan,
harga, dan iklan bahaya merokok secara simultan terhadap konsumsi rokok
Masyarakat Muslim di Kabupaten Ngawi Penelitian ini menggunakan rancangan
penelitiaan kuantitatif dan mengggunakan desain penelitian survei. Dalam
penelitian ini peneliti menggunakan kuesioner dalam pengambilan data. Sementara
untuk mengetahui jumlah sampel di masing-masing kecamatan, peneliti
menggunakan perhitungan rumus cluster sampling. Dalam melakukan pengolahan
dan analisis data, peneliti menggunakan uji asumsi klasik, uji regresi linear
berganda, uji R2, dan uji hipotesis (uji t dan uji F).
Dalam melakukan pengujian data, peneliti menggunakan. Perhitungan
tersebut memperoleh hasil: (1) pendapatan tidak memiliki pengaruh yang signifikan
terhadap konsumsi rokok. (2) harga rokok memiliki pengaruh yang signifikan dan
positif terhadap konsumsi rokok. (3) iklan bahaya rokok memiliki pengaruh yang
signifikan dan positif terhadap konsumsi rokok. (4) pendapatan, harga, dan iklan
bahaya rokok secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap konsumsi
rokok masyarakat muslim di Kabupaten Ngawi
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Moh Faizin |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unmuh PPL 24 |
Date Deposited: | 04 Dec 2024 07:19 |
Last Modified: | 04 Dec 2024 07:19 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/31128 |
Actions (login required)
View Item |