Kemampuan Membuat Keputusan Mahasiswa Tadris IPA Tentang Pembangunan Berkelanjutan Dalam Perspektif Kepedulian Lingkungan di IAIN Ponorogo

Nur, Jiryan Muhammad (2022) Kemampuan Membuat Keputusan Mahasiswa Tadris IPA Tentang Pembangunan Berkelanjutan Dalam Perspektif Kepedulian Lingkungan di IAIN Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
207180088_JIRYAN MUHAMMAD NUR_TADRIS IPA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kemampuan keputusan diperlukan untuk pemrosesan sosio-ilmiah siswa terkait isu-isu yang terhubung ke bidang pembangunan berkelanjutan. Hal ini didasarkan pada proses pembuatan keputusan yang melalui beberapa tahap yang sistematis demi mendapatkan hasil. Kemampuan membuat keputusan dapat dikembangkan melalui pendidikan. Pengembangan kemampuan membuat keputusan sesuai dengan visi dari Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan. Kaitannya berupa kemampuan membuat keputusan memerlukan penarikan informasi yang relevan dengan masalah. Lalu informasi diolah secara kreatif ,saintifik, dan sosial. Adapun permasalahan mengenai lingkungan yang menjadi fokus utama dari Pendidikan berbasis Pembangunan berkelanjutan merupakan bahan yang sesuai bagi perkembangan kemampuan membuat keputusan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis (1) pandangan mahasiswa calon guru IPA terhadap pemanfaatan Sumber Daya Alam, (2) konservasi yang sesuai berdasarkan pandangan mahasiswa IPA, dan (3 peran yang dapat diambil mahasiswa IPA dalam membantu pelestarian lingkungan.
Adapun metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif desain naturalistic dengan jenis penelitian studi etnografi. Pengambilan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara mendalam (in depth interview) kepada mahasiswa Tadris IPA sebanyak 9 orang. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan model analisa James Spradley yang terdiri dari empat tahapan yakni analisis domain, taksonomi, analisis komponensial, dan analisis tema kultural. Pada proses analisa data menggunakan bantuan software Nvivo12 sebagai media dalam proses koding dan visualisasi data.
Berdasarkan hasil analisa data penelitian menunjukkan bahwa (1) Mahasiswa Tadris IPA di Ponorogo membuat keputusan yang inovatif secara garis besar dalam pemanfaatan sumber daya alam. Kemampuan berfikir kritis diperlukan dalam perencanaan pemanfaatan sumber daya alam. Pemanfaatan sumber daya alam juga diperlukan adanya evaluasi. Evaluasi dilakukan terhadap pemanfaatan SDA terlebih dalam penggunaan teknologi. Dalam teknologi memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Sehingga perlu ditinjau tingkat keberhasilan teknologi yang digunakan. Cuaca dan iklim juga berpengaruh terhadap kuantitas dari hasil sumber daya alam. Perlu adanya identifikasi terkait tanda-tanda perubahan cuaca serta iklim. (2) Mahasiswa Tadris IPA di Ponorogo dinilai memiliki pengetahuan lebih dalam mencari informasi terkait perubahan iklim dan bencana. Kelebihan ini berkaitan dengan tingkat pendidikan mahasiswa yang lebih tinggi dari yang lain. Penting bagi mahasiswa memiliki peran dalam membantu masyarakat dalam masalah perubahan cuaca dan iklim (3Dalam pelestarian alam diperlukan kerja sama dari seluruh elemen masyarakat. Upaya pelestarian alam yang dilakukan masyarakat akan membentuk rasa tanggungjawab bersama ketika dilaksanakan masyarakat secara kolektif. Untuk itu pola fikir masyarakat dalam menjaga pelestarian lingkungan sangat penting adanya. pola pikir masyarakat yang akan mempengaruhi identifikasi pencemaran lingkungan, sehingga pola pikir tersebut berpengaruh terhadap kesehatan. Secara lebih lanjut pola pikir akan memengaruhi kebiasaan yang dilakukan individu. Kebiasaan yang dilakukan oleh sekumpulan individu akan menjadi suatu budaya dalam masyarakat. penting adanya penanaman kebiasaan baik menjaga kebersihan sehingga kesehatan masyarakat tetap terjaga

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Wirawan Fadly
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Tadris Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Unmuh PPL 24
Date Deposited: 03 Dec 2024 02:28
Last Modified: 03 Dec 2024 02:28
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/30933

Actions (login required)

View Item View Item