..(GUNAKAN TTD ASLI BUKAN SCAN PADA LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI ETHESIS, UPLOAD ULANG).. Pengaruh Ketersediaan Fitur, Keamanan, dan Kepercayaan terhadap Minat Penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo

Khasanah, Ngarfiatul (2024) ..(GUNAKAN TTD ASLI BUKAN SCAN PADA LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI ETHESIS, UPLOAD ULANG).. Pengaruh Ketersediaan Fitur, Keamanan, dan Kepercayaan terhadap Minat Penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

This is the latest version of this item.

[img]
Preview
Text
402200177_NGARFIATUL KHASANAH_PERBANKAN SYARIAH.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Pada saat ini perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah membawa perubahan besar dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam bidang perbankan. Salah satu inovasi yang ditawarkan oleh perbankan adalah mobile banking, yaitu layanan perbankan yang dapat diakses melalui perangkat selular seperti smartphone. Salah satu bank yang menyediakan layanan mobile banking adalah Bank Syariah Indonesia (BSI), yang merupakan hasil penggabungan dari tiga bank syariah, yaitu BNI Syariah, BRI Syariah, dan Mandiri Syariah. Mobile banking memudahkan para penggunanya untuk bertransaksi akan tetapi belum semua nasabah tertarik untuk menggunakannya, karena terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhi minat nasabah ketika ingin menggunakan aplikasi mobile banking. Saat akan menggunakannya nasabah akan melihat apakah fitur yang ada pada aplikasi tersebut memiliki banyak kemampuan untuk memenuhi kebutuhannya. Faktor lainnya yaitu keamanan aplikasi yang terjamin untuk para nasabah. Apabila tingkat keamanan tinggi dan terjamin, maka nasabah akan percaya dan bank dapat dikatakan sebagai Agent of Trust, karena kepercayaan merupakan faktor yang penting untuk memutuskan menggunakan atau tidak menggunakan aplikasi tersebut.
Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisi pengaruh secara parsial dan simultan dari ketersediaan fitur, keamanan, dan kepercayaan terhadap minat penggunaan BSI Mobile bagi mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Jenis pengumpulan data melalui penyebaran kuisioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketersediaan fitur berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo, keamanan berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap minat penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo, kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo, dan secara Simultan ketersediaan fitur, keamanan, dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan BSI Mobile bagi Mahasiswa Perbankan Syariah IAIN Ponorogo.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Endah Setyowati
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 02 Dec 2024 01:23
Last Modified: 02 Dec 2024 01:23
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/30740

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item