Nuroh, Alfiana Fitriatul (2024) Kemampuan Penalaran Adaptif Matematis Siswa Berdasarkan Tingkat Kemandirian Belajar dalam Menyelesaikan Soal Matematika pada Materi Perkalian Bilangan Cacah Kelas IV MI Ma’arif Mayak Tonatan Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
203200005_ALFIANA FITRIATUL NUROH_PGMI.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Matematika menjadi salah satu mata pelajaran yang bagi sebagian pelajar dianggap sebagai pelajaran yang sulit tetapi wajib untuk dikuasai. Dalam matematika terdapat salah satu bagian penting dari kecakapan matematis yang dimiliki siswa yaitu kemampuan penalaran adaptif. Penalaran adaptif penting hakikatnya dimiliki dan dikuasai dalam dunia Pendidikan terutama oleh anak-anak pada tingkat SD/MI. Kemandirian merupakan suatu perilaku yang bersifat inisiatif, yang memiliki tujuan agar dapat mengatasi masalah dan hambatan, memiliki rasa percaya diri serta dapat melaksanakan sesuatu tanpa bantuan orang lain, keinginan agar dapat melaksanakan segala sesuatu bagi dirinya sendiri.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan penalaran adaptif matematis siswa dalam menyelesaikan soal matematika materi perkalian bilangan cacah berdasarkan tingkat kemandirian belajar tinggi, untuk mengetahui kemampuan penalaran adaptif matematis siswa dalam menyelesaikan soal matematika materi perkalian bilangan cacah berdasarkan tingkat kemandirian belajar sedang, dan untuk mengetahui kemampuan penalaran adaptif matematis siswa dalam menyelesaikan soal matematika materi perkalian bilangan cacah berdasarkan tingkat kemandirian belajar rendah.
Adapun dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang didukung dengan data kuantitatif. Proses pengambilan data dilakukan dengan melalui tes, wawancara, dan dokumentasi. Subjek penelitian berasal dari siswa kelas IV MI Ma’arif Mayak Tonatan Ponorogo yang dipilih berdasarkan teknik purposive sampling sebanyak 9 sampel. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan model analisis Miles dan Huberman yang mencakup kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan hasil analisis data ditemukan bahwa kemampuan penalaran adaptif matematis siswa berdasarkan tingkat kemandirian belajar siswa terbagi menjadi tiga kategori, yaitu tingkat kemandirian belajar tinggi, sedang, dan rendah. Siswa dengan tingkat kemandirian belajar tinggi memenuhi semua indikator penalaran adaptif matematis dengan sangat baik. Siswa dengan tingkat kemandirian belajar sedang memenuhi 3 hingga 4 indikator dengan baik, dan siswa dengan tingkat kemandirian belajar rendah memenuhi 1 hingga 2 indikator dengan kurang baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Retno Widyaningrum |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 25 Nov 2024 04:10 |
Last Modified: | 25 Nov 2024 04:10 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/30345 |
Actions (login required)
View Item |