fenomena catcalling pada remaja: dinamika psikologis dan dampaknya

Rosida, Fitrotul Ika Ayu (2024) fenomena catcalling pada remaja: dinamika psikologis dan dampaknya. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img] Text
SKRIPSI SIDA BARU baru.pdf

Download (2MB)

Abstract

Masa remaja adalah masa dimana seorang anak bertumbuh kembang dengan kapasitas pengetahuan lebih banyak dibandingkan pada saat kanak-kanak. Menurut Erikson krisis identitas merupakan tahapan untuk membuat suatu keputusan terhadap berbagai permasalahan penting yang berkaitan dengan identitas diri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis fenomena catcalling dan dampaknya terhadap korban. Pendekatan penelitian menggunakan menggunakan pendekatan kualitatif dengan cara pandang advocacy / participatory yang berorientasi pada peubahan dengan pendekatan fenomenologi. secara spesifik lebih diarahkan pada penggunaan pendekatan penelitian kualitatif, mengumpulkan data primer dari remaja korban catcalling data sekunder teman korban melalui wawancara mendalam. Tujuannya adalah memperoleh pemahaman mendalam melalui perspektif dan pengalaman langsung dari responden, dengan validasi data melalui triangulasi data.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan pada 6 orang subjek yakni: R, A, V, R, O, F dapat disimpulkan bahwa fenomena catcalling terjadi dan pernah dilakukan oleh remaja akan tetapi hal ini tidak terjadi pada lingkungan sekitar mereka tinggal. Terjadinya tindakan catcalling disebabkan ketidaktahuan remaja akan catcalling, dampak yang ditimbulkan bagi korban dan pelaku serta sanksi hukum bagi pelaku yang melakukan tindakan catcalling. Hal ini dapat dijelaskan melalui teori perkembangan psikososial Erik Erikson, yang menyatakan bahwa masa remaja merupakan periode krisis identitas versus kebingungan peran. Dalam upaya mencari jati diri, remaja cenderung meniru perilaku orang lain atau lingkungan sekitarnya, termasuk tindakan catcalling yang mereka amati. Pengaruh teman sebaya, media, dan masyarakat secara luas memainkan peran signifikan dalam membentuk perilaku remaja. Oleh karena itu, catcalling yang dilakukan oleh remaja tidak hanya mencerminkan pencarian identitas mereka, tetapi juga menunjukkan bagaimana perilaku negatif dapat dipelajari dan direplikasi dari lingkungan sekitar. Dampak dari catcalling terhadap korban menunjukkan bahwasannya catcalling memang membuat perasaan tidak nyaman, malu bahkan membuat korban berfikir bahwa penampilan yang membuat tindakan ini terjadi.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Walida Asitasari
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 21 Jun 2024 01:27
Last Modified: 21 Jun 2024 01:27
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/28912

Actions (login required)

View Item View Item