Pesan Dakwah Lirik Lagu Flatlined Dari Grup Musik Purgatory (Analisis Semiotika Ferdinand de Saussure)

Abdurrohman, Ahmad (2024) Pesan Dakwah Lirik Lagu Flatlined Dari Grup Musik Purgatory (Analisis Semiotika Ferdinand de Saussure). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
etheses ahmad abdurrohman.pdf

Download (2MB)

Abstract

Musik dengan genre death metal merupakan subgenre ekstrem dari musik heavy metal. Dalam genre ini, umumnya digunakan gitar yang sangat terdistorsi dan disetel rendah. Vokalnya ditandai oleh suara menggeram yang dalam, sedangkan permainan drumnya bersifat agresif dan kuat, namun musik death metal seringkali diartikan oleh masyarakat awam sebagai lagu dengan isi aliran setan dan kekerasan. Lagu Flatlined justru hadir dengan makna-makna Islami dan mengandung unsur dakwah. Lagu ini berbicara tentang permintaan ampun dan penyesalan kepada Tuhan Yang Maha Esa dari orang-orang yang disiksa dineraka karena berbuat dosa semasa mereka hidup. Hal ini menarik untuk diteliti dengan harapan dapat mengubah pandangan masyarakat bahwa tidak seluruh lagu atau musik dengan genre death metal memiliki arti yang berisi hal-hal buruk.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengidentifikasi penanda pesan dalam lirik lagu Flatlined dari grup musik Purgatory. (2) mendeskripsikan petanda pesan dalam lirik lagu Flatlined dari grup musik Purgatory. (3) menjelaskan jenis pesan dakwah yang terdapat dalam lirik lagu Flatlined dari grup musik Purgatory. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode semiotika. Teknik pengumpilan data yang digunakan adalah dokumentasi dan observasi. Sedangkan teknik analisa data menggunakan analisis semiotika Ferdinand de Saussure.
Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa (1) penanda pada lirik lagu Flatlined yaitu lirik lagu Flatlined yang memiliki enam bait. (2) petanda lirik lagu Flatlined bermakna penyesalan seseorang yang berada di neraka karena telah melakukan perbuatan dosa selama hidupnya, pengingat untuk beribadah, dan meningkatkan iman kepada Allah SWT. (3) jenis pesan dakwah yang terdapat pada lirik lagu Flatlined adalah jenis pesan dakwah akidah dan syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Iswahyudi
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 19 Jun 2024 02:11
Last Modified: 19 Jun 2024 02:11
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/28584

Actions (login required)

View Item View Item