--> -->

Manajemen Sumber Daya Manusia dan Implikasinya terhadap Karakter Santri di Pondok Modern Arrisalah Slahung Ponorogo

Sriwahyuni, Nanik (2024) Manajemen Sumber Daya Manusia dan Implikasinya terhadap Karakter Santri di Pondok Modern Arrisalah Slahung Ponorogo. Masters thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
Nanik Sriwahyuni_502220032_MPI Pascasarjana.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Sriwahyuni, Nanik, 2024. Manajemen Sumber Daya Manusia dan Implikasinya terhadap Karakter Santri di Pondok Modern Arrisalah. Slahung Ponorogo. Tesis, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam. Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo, Pembimbing: Dr. Muh. Tasrif, M.Ag dan Dr. Umar Sidiq, M.Ag
Kata Kunci: Manajemen Sumber Daya Manusia, Karakter Santri

Manajemen sumber daya manusia merupakan pendayagunaan sumber daya manusia dalam organisasi, melalui fungsi perencanaan, rekrutmen dan seleksi, pembinaan dan pengembangan, kompensasi dan kesejahteraan, serta hubungan industrial. Sedangkan karakter santri merupakan akhlak atau budi pekerti seseorang yang belajar di pesantren maupun yang sudah tidak di pesantren yang memiliki iman yang kuat yang tidak akan goyah oleh pergaulan. Globalisasi menyebabkan terkisisnya karakter religious generasi digital, sehingga perlu adanya manajemen untuk membentuk karakter santri sesuai zamannya.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan, memaparkan, dan menganalis manajemen sumber daya manusia dan implikasinya terhadap karakter santri di Pondok Modern Arrisalah dengan fokus pembahasan: 1. Perencanaan sumber daya manusia di Pondok Modern Arrisalah, 2. Implementasi pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia terhadap karakter santri di Pondok Modern Arrisalah, 3. Implikasi pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia terhadap karakter santri di Pondok Modern Arrisalah.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan studi kasus, lokasi penelitian di Pondok Modern Arrisalah Slahung Ponorogo. Objek penelitian adalah ustadz dan ustadzah di Pondok Modern Arrisalah. Metode pengumpulan data yang dipakai adalah metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model interaktif dari Miles, Huberman, dan Saldana yang meliputi pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan.
Berdasarkan temuan peneliti tentang manajemen sumber daya manusia dan implikasinya terhadap karakter santri di Pondok Modern Arrisalah adalah, pertama: Perencanaan sumber daya manusia di PM Arrisalah dilakukan secara bertahap yaitu tahap pra sidang, tahap sidang I, dan sidang tahap II. Kedua: Implementasi pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia terhadap karakter santri di PM Arrisalah dilaksanakan langsung oleh pimpinan pondok melalui pembinaan dan pengembangan, pembinaan dan pendampingan, dan evaluasi. Ketiga: Implikasi pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia terhadap karakter santri yaitu berdampak positif terhadap karakter santri. Karena Ustadz dan ustadzah merupakan model, serta orang yang paling dipercaya santri dalam pendidikan maka harus menjadi suri tauladan yang baik sehingga berdampak positif terhadap santri memengaruhi karakter kesehariannya. Karena guru digugu dan ditiru semua perkataan, sikap, pola pikir serta kebiasaannya akan dicontoh oleh santri. Hasil temuan menunjukkan: Perlu adanya manajemen tepat untuk membentuk karakter santri, yaitu melalui manajemen sumber daya manusia, karena guru merupakan motor penggerak sistem pendidikan dan suri tauladan bagi santri.

Item Type: Thesis (Masters)
Thesis Supervisor: Moh. Tasrif dan Umar Sidiq
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services > 159999 Commerce, Management, Tourism and Services not elsewhere classified
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 03 Jun 2024 05:46
Last Modified: 03 Jun 2024 05:46
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/27966

Actions (login required)

View Item View Item