Nurhasanah, Putri (2024) Pengaruh FDR, NPF, CAR, BOPO, Inflasi, dan Suku Bunga Terhadap ROA pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Indonesia Periode 2014-2023. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.
|
Text
SKRIPSI_PUTRI NURHASANAH_402200064-ETHESIS.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Nurhasanah, Putri, Pengaruh FDR, NPF, CAR, BOPO, Inflasi, dan Suku Bunga Terhadap ROA Pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Indonesia Periode 2014 —2023. Skripsi. Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Pembimbing: Moh Faizin, M.S.E.
Kata Kunci: ROA, FDR, NPF, CAR, BOPO, Inflasi, Suku Bunga, VECM
Rasio ROA pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah sangat berperan penting bagi perusahaan bank itu sendiri. ROA merupakan rasio yang dapat menggambarkan produktifitas bank dalam mengelola dana sehingga dapat menghasilkan keuntungan.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa besar pengaruh yang diberikan oleh FDR, NPF, CAR, BOPO, Inflasi, dan Suku Bunga terhadap ROA pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang digolongkan data time series. Data sekunder dalam penelitian ini diperoleh dari akun- akun atau web resmi di Indonesia. Data dalam penelitian ini didapat dari rentan waktu tahun 2014 sampai 2023 disetiap bulannya. Variabel bebas atau variabel independen di pnelitian ini yaitu FDR, NPF, CAR, BOPO, Inflasi, dan Suku Bunga, sedangkan variabel terikat atau variabel dependen di penelitian ini yaitu ROA. Teknik analisis dan pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan Vector Error Correction Model (VECM) dengan signifikansi sebesar 5%.
Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwasannya FDR pada periode sebelumnya berpengaruh negative signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang dan FDR pada periode sebelumnya tidak berpengaruh negatif signifikan terhadap ROA dalam jangka pendek. Kemudian NPF pada periode sebelumnya berpengaruh negative signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang dan NPF pada periode sebelumnya memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap ROA dalam jangka pendek. Selanjutnya CAR pada periode sebelumnya berpengaruh negative signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang dan CAR pada periode sebelumnya memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan tergadap ROA dalam jangka pendek. Sedangkan BOPO pada periode sebelumnya berpengaruh positif signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang dan BOPO pada periode sebelumnya memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan tergadap ROA dalam jangka pendek. Kemudian Inflasi pada periode sebelumnya berpengaruh positif signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang dan Inflasi pada periode sebelumnya memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan tergadap ROA dalam jangka pendek. Selanjutnya Suku Bunga pada periode sebelumnya berpengaruh positif signifikan terhadap ROA dalam jangka panjang bahwasannya Suku Bunga pada periode sebelumnya memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan tergadap ROA dalam jangka pendek.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Moh Faizin |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 14 May 2024 07:29 |
Last Modified: | 14 May 2024 07:29 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/27550 |
Actions (login required)
View Item |