Barokah, Alfun (2024) Interaksi Sosial pada Remaja Muslim yang Kecanduan Game Online (Studi Kasus di Desa Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi). Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
upload e thesis baru.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Internet merupakan ilmu dan teknologi di zaman modern yang
berkembang sangat pesat. Suatu fitur yang cukup berkembang bahkan
memberikan manfaat hiburan dalam dunis internet ialah game online. Dengan
adanya game online pada zaman yang modern ini, kecenderungan bermain hingga
kecanduan game online membuat remaja muslim di Desa Kedungputri,
Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi mengurangin interaksi sosial dengan
lingkungannya. Terbukti ketika ada kegiatan di Desa Kedungputri banyak remaja
muslim yang asik bermain game online daripada berinteraksi dengan orang di
sekitarnya. Penelitian ini merumuskan masalahnya dan hendak mengetahui (1)
untuk mengetahui penyebab remaja muslim kecanduan game online di Desa
Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi. (2) untuk mengetahui respon
orang tua terhadap remaja muslim yang kecanduan game online di Desa
Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi. (3) untuk mengetahui
interaksi sosial remaja muslim yang kecanduan game online dengan lingkungan di
Desa Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi. dalam penelitian ini,
peneliti menggunakan metode diskriptif dengan jenis penelitian studi kasus yang
bermanfaat untuk menjelaskan kasus individu atau kelompok dengan lebih cermat,
tepat, dan menyeluruh. Peneliti mendaparkan data dari wawancara, observasi, dan
dokumentasi lalu dianalisa dengan teori interaksi sosial dan kecanduan. Hasil
penelitian menunjukan bahwa penyebab remaja muslim kecanduan game online di
Desa Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi antara lain sebagai
berikut kemauan sendiri, dikucilkan, dan diajak teman. Respon orang tua terhadap
remaja muslim yang kecanduan game online di Desa Kedungputri, Kecamatan
Paron, Kabupaten Ngawi ialah respon baik dan respon buruk. Interaksi sosial pada remaja muslim yang kecanduan game online dengan lingkungan di Desa
Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi antara lain: (1) didalam
lingkungan keluarga terdapat dua yaitu pertama, interaksi sosial yang baik
meliputi orang tua masih mau menasehati remaja muslim yang kecanduan game
online dalam saat waktu sholat, waktu belajar, waktu tidur. Kedua, interaksi sosial
buruk meliputi memarahi, mematikan akses internet. (2) didalam lingkungan
teman sebaya terdapat dua yaitu pertama, interaksi sosial yang baik antar pemain
game online meliputi mempererat hubungan pertemanan antar pemain game
online karena dengan adanya mabar (main bareng) dan turnamen. Kedua, interaksi
sosial yang buruk antar teman sebaya yang tidak main game online meliputi
manjadi jauh dan tidak berkumpul bersama lagi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Muchlis Daroini |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam |
Depositing User: | Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 29 Apr 2024 07:22 |
Last Modified: | 29 Apr 2024 07:22 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/27379 |
Actions (login required)
View Item |