Dampak E-Commerce Tiktok Shop Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo Berdasarkan Perspektif Ekonomi Islam

Indayani, Velia Putri (2024) Dampak E-Commerce Tiktok Shop Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo Berdasarkan Perspektif Ekonomi Islam. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
401200128_Velia Putri Indayani_Ekonomi Syariah.pdf

Download (1MB)

Abstract

Indayani, Velia Putri. Dampak E-Commerce Tiktok Shop Terhadap Perilaku Konsumsi Mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo Berdasarkan Perspektif Ekonomi Islam. Skripsi. 2024. Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Pembimbing: Muchtim Humaidi, S.H.I., M.IRKH.

Kata kunci: Perilaku Konsumsi, E-Commerce, Ekonomi Islam

Tiktok Shop merupakan platform belanja online atau E-Commerce sebagai suatu fitur baru dari aplikasi Tiktok memudahkan para penggunanya untuk bertransaksi atau berbelanja secara online. Menurut Yusuf Al Qordhawi, konsumsi Islam merupakan kegiatan memanfaatkan atau menghabiskan barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhan manusia dalam upaya menjaga kelangsungan hidup dengan ketentuan syariat. Dari data awal yang diperoleh peneliti, konsumsi yang dilakukan oleh mahasiswi belum sesuai dengan syariat konsumsi Islam yakni terkait kesederhaaan, mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo semuanya beragama Islam, sangat mematuhi dan juga taat terhadap ajarannya. Namun hal tersebut tidak menjamin untuk tidak tergiring dalam pola perilaku konsumsi yang berlebihan, yang menjadikan mahasiswi dapat terjebak dalam ranah yang negatif.
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis penggunaan E-Commerce Tiktok Shop Mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo, menganalisis faktor-faktor yang mendorong perilaku konsumsi mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo, dan menganalisis dampak penggunaan E-Commerce Tiktok Shop terhadap perilaku konsumsi mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo berdasarkan perspektif ekonomi Islam. Jenis penlitian yang peneliti gunakan adalah penelitian lapangan (filed research) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah wawancara dan observasi.
Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa perilaku konsumsi yang dilakukan oleh mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo tidak sesuai dengan yang disyariatkan oleh konsumsi Islam seperti membelanjakan harta demi kebaikan dan menghindari sifat kikir, tidak melakukan tindakan mubadzir, serta kesederhanaan. Faktor yang mempengaruhi pola konsumsi mahasiswi FEBI IAIN Ponorogo adalah faktor internal dan juga eksternal. Mereka akan merasa senang dan bangga apabila dirinya dianggap lebih unggul dikarenakan mempunyai barang ataupun selera konsumsi yang tidak sama dengan yang lain. Dampak yang timbul dari penggunaan E-Commerce Tiktok Shop, antara lain timbulnya kecemburuan sosial antar masyarakat, menjadikan keuangan semakin menipis, menurunkan keinginan untuk menabung sehingga seseorang tak memikirkan masa yang akan datang, menjadikan seseorang egois atau hanya memikirkan diri sendiri serta tidak mau melihat kehidupan orang lain dikarenakan sibuk dengan memikirkan keinginannya sendiri.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Muchtim Humaidi
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 28 Feb 2024 01:25
Last Modified: 28 Feb 2024 01:25
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/27240

Actions (login required)

View Item View Item