Efektifitas Model Pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (ESD) dengan Pendekatan Educations for Sustainable Development (ESD) terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik

Khotimah, Ulfa Kusnul (2023) Efektifitas Model Pembelajaran Sains Teknologi Masyarakat (ESD) dengan Pendekatan Educations for Sustainable Development (ESD) terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
SKRIPSI_ULFA KUSNUL KHOTIMAH_207190113_Tadri IPA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pendidikan merupakan kebutuhan yang wajib dipenuhi oleh setiap manusia, untuk mencetak generasi yang mampu unggul dalam segala bidang sehingga dapat bersaing di era modern dengan segala kecanggihannya. Mudahnya akses informasi diera digital ini tentunya perlu menyiapkan generasi yang mempunyai tingkat keterampilan berpikir kritis yang tinggi sehingga generasi yang gemilang di masa mendatang akan didapatkan. Berdasarkan dari hasil preliminary study yang telah dilakukan diketahui bahwa peserta didik memiliki tingkat kemampuan berpikir kritis yang rendah.
Tujuan penelitian untuk mengetahui keterlaksanaan pembelajaran, respon peserta didik terhadap pembelajaran dengan model pembelajarab STM dengan pendekatan ESD dan keefektivan model pembelajaran STM dengan pendekatan ESD terhadap kemampuan berpikir kritis.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yakni penelitian kuasi eksperimen dan dengan metode pretest posttest. Populasi dalam penelitian ini diterapkan pada kelas IX dengan sampel kelas IXC dan IXD di SMP Negeri 1 Balong. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, angket, dan lembar observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik statistic deskriptif dan statistic inferensial yakni uji t, uji N-Gain dan uji MANOVA.
Dari hasil analisis data didapatkan hasil keterlaksanaan pembelajaran mendapatkan skor rata-rata 98.75%, pembelajaran berjalan sesuai dengan sintaks dan berjalan dengan sangat baik. Dari skor angket yang diperoleh dengan rerata 84.4% dengan kategori cukup, di dukung dengan hasil obsevasi aktivitas peserta didik dengan rata-rata 87.5% yang masuk pada kriteria sangat baik, hal ini dapat diartikan bahwa peserta didik merespon dengan baik terhadap pembelajaran STM dengan pendekatan ESD terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik. Keefektifan model pembelajaran STM dengan pendekatan ESD memiliki skor N-Gain 75.3694%, dapat diketahui bahwa model pembelajaran STM dengan pendekatan ESD efektif terhadap kemampuan berpikir kritis peserta didik

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Syaiful Arif
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Tadris Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 08 Jan 2024 03:02
Last Modified: 08 Jan 2024 03:02
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/26903

Actions (login required)

View Item View Item