Perlindungan Konsumen Terhadap Transaksi Jual Beli Online Kosmetik Ilegal Melalui E-commerce

Putioningsih, Geby (2023) Perlindungan Konsumen Terhadap Transaksi Jual Beli Online Kosmetik Ilegal Melalui E-commerce. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
102190120_ GEBY PUTIONINGSIH_ HES.pdf

Download (971kB)

Abstract

GEBY, PUTIONINGSIH, 2023. Perlindungan Konsumen Terhadap Transaksi Jual Beli Online Kosmetik Ilegal Melalui E-commerce. Skripsi Jurusan Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing Ima Frafika Sari,M.Pd.

Kata Kunci/keyword: Perlindungan Konsumen, Kosmetik Berbahaya, Cream Sheen Beauty.

Keinginan manusia untuk tampil cantik dan sempurna di khususnya kaum wanita diera sekarang merupakan suatu hal yang wajar. Tidak sedikit para wanita rela menghabiskan uangnya untuk membeli perlengkapan kosmetik dengan tujuan mempercantik wajah agar terlihat lebih cantik. Seiring perkembangan zaman kosmetik merupakan kebutuhan primer yang harus dipenuhi oleh setiap wanita dalam kehidupan sehari-hari, namun banyak orang lebih tergiyur dengan harga murah dan cepat terlihat hasilnya tanpa melihat kandungan di dalam skincare tersebut. Hal tersebut membuat kedudukan konsumen dijadikan objek aktivitas bisnis untuk mendapatkan sebuah keuntungan yang sebesar-besarnya tanpa melihat hak-hak konsumen tersebut, seperti halnya tidak memberikan penjelasan kandungan di dalamnya dan penjelasan yang benar tentang produk tersebut. Salah satunya cream sheen beauty yang dijual belikan melalui media online seperti shopee. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: Pertama, bagaimana pertanggung jawaban pelaku usaha terhadap peredaran produk illegal. Kedua, bagaimana pengawasan dan pembinaan dari pemerintah terkait dengan beredaran skincare illegal dilihat dari perspektif hukum islam. Ketiga, bagaimana perlindungan hukum terhadap beredarnya skincare illegal yang merugikan konsumen berdasarkan undang-undang nomor 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research). Dimana penulis mencari fakta-fakta yang akurat tentang sebuah peristiwa yang menjadi objek penelitian. Penelitian ini dilakukan untuk mendapatkan bahan-bahan berupa: teori-teori, konsep-konsep, asa-asas hukum serta peraturan hukum yang berhubungan dengan pokok pembahasan. Sedangkan, teknik pengumpulan data dengan menggunakan kualitatif. Setelah memperoleh data serta informasi yang dibutuhkan kemudian dianalisis melalui pengelompokan dan secara kualitatif. Berdasarkan data tersebut penulis menarik kesimpulan yang bersifat indukatif dimana dari hal yang umum dapat ditarik suatu kesimpulan khusus untuk mendapatkan kesimpulan yang lebih akurat. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa untuk yang membeli skincare banyak penggunanya khususnya wanita dengan alasan untuk mempercantik penampilan khususnya di wajah. Faktor-faktor pendorong konsumen membeli produk kosmetik berbahaya sheen beauty, antara lain: pertama, minimnya pengetahuan dan pendidikan konsumen berkaitan dengan kosmetik illegal. Kedua, minimnya pengawasan dari badan pengawasan obat dan makanan (BPOM). Ketiga tergiyurnya testimoni pelanggan di aplikasi shopee dan harga kosmetik dengan aman dan berkualitas lebih mahal.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Ima Frafika Sari
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 11 Oct 2023 07:35
Last Modified: 11 Oct 2023 07:35
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/25671

Actions (login required)

View Item View Item