Manajemen Umat Sebagai Sumber Pembiayaan di MIT Nurul Iman Ponorogo

Pratomo, Yuko (2023) Manajemen Umat Sebagai Sumber Pembiayaan di MIT Nurul Iman Ponorogo. Masters thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
502190047_Yuko_Upload_Ethesis_Baru_organized_organized (1).pdf

Download (1MB)

Abstract

Pembiayaan merupakan salah satu faktor yang penting dalam
menunjang keberlangsungan dan kualitas pembelajaran di madrasah.
Tujuan dari penelitian ini adalah (1)Mengetahui alasan umat dapat
menjadi salah sumber pembiayaan di MIT Nurul Iman Ponorogo (2)
Mengetahui penerapan manajemen umat untuk menjadi salah sumber
pembiayaan di MIT Nurul Iman Ponorogo (3) Mengetahui kelebihan
dan kekurangan manajemen umat di MIT Nurul Iman Ponorogo (4)
Mengetahui factor- factor yang mempengaruhi penerapan
manajemen umat di MIT Nurul Iman Ponorogo. Penelitian ini
mengggunakan pendekatan kualitatif komparatif. Pengambilan data
dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisa data dengan
model miles huberman yaitu reduksi data, penyajian data, analisa
data.
Hasil penelitian menunjukkan
MIT Nurul Iman
Ponorogomelakukan penganggaran untuk pendanaan pendidikan
dalam empat tahap, yakni merencanakan anggaran, menentukan
sumber dana, menyusun rencana anggaran ke dalam format RAPBM
dan RKAM, dan mengesahkan anggaran.MIT Nurul Iman
melakukan pencatatan keuangannya dengan menggunakan dua
kegiatan utama, yaitu penerimaan dan pengeluaran dana. Sumber
penerimaan dana berasal dari pendapatan non-rutin, seperti BOS
pusat, koperasi, kerjasama produksi , yayasan, komite, infak
siswa/orang tua. Sedangkan pengeluaran dana digunakan untuk biaya operasional madrasah yang diperoleh dari BOS pusat dan biaya
investasi sarana dan prasarana. Untuk kegiatan pencatatan
keuangannya, MIT Nurul Iman menggunakan metode akrual basis
dan model pembukuan dengan mengelompokkan delapan standar
nasional pendidikan . Di MIT Nurul Iman , ada dua arah
pengawasan terhadap pembiayaan, yakni pengawasan internal oleh
kepala madrasah, komite madrasah, dan yayasan serta pengawasan
eksternal oleh Inspektorat Jenderal yang berasal dari Jakarta.
Kata Kunci : Madrasah, Manajemen, Pembiayaan, Potensi,
Umat

Item Type: Thesis (Masters)
Thesis Supervisor: Mukhibat
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 21 Jul 2023 03:04
Last Modified: 21 Jul 2023 03:04
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/25352

Actions (login required)

View Item View Item