..(GUNAKAN TTD ASLI BUKAN SCAN PADA LEMBAR PENGESAHAN, UPLOAD ULANG)..Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru Fikih di Madrasah Aliyah Negeri 1 Ngawi

Nurhuda, Verian (1998) ..(GUNAKAN TTD ASLI BUKAN SCAN PADA LEMBAR PENGESAHAN, UPLOAD ULANG)..Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru Fikih di Madrasah Aliyah Negeri 1 Ngawi. Masters thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
Verian Nurhuda_502210048_MPI_Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Kompetensi Profesional Guru Fikih di Madrasah Aliyah Negeri 1 Ngawi.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena masih banyaknya guru pada madrasah di Indonesia yang kurang kompeten dalam menyampaikan materi pembelajaran di dalam kelas. Sehingga menjadikan pembelajaran kurang menarik dan siswa menjadi bosan. Meningkatkan kompetensi profesional guru Fikih merupakan salah satu upaya kepala madrasah untuk memberi pembelajaran yang dapat dipahami oleh siswa dan memberi pengalaman kepada guru Fikih dalam menyampaikan materi pelajaran di dalam kelas. Kesuksesan guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran merupakan salah satu usaha untuk tercapainya pendidikan yang diharapkan.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan studi kasus dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Sementara keabsahan datanya dilakukan dengan cara perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, trianggulasi, dan diskusi dengan teman.
Tujuan penelitian ini adalah: (1)Untuk mendeskripsikan dan menganalisis perumusan strategi dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Fikih; (2)Menjelaskan dan menganalisis implementasi strategi dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Fikih; dan (3)Memaparkan pengendalian strategi dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Fikih di MAN 1 Ngawi.
Temuan yang diperoleh dalam perumusan strategi, implementasi strategi, dan pengendalian strategi kepala madrasah dalam meningkatkan kompetensi profesional guru Fikih di MAN 1 Ngawi yaitu: (1)Perumusan strategi dengan cara penentuan visi, misi dan tujuan jangka panjang, dan menganalisis kekuatan dan kelemahan, dan penentuan strategi. Hasilnya adalah membentuk MGMP serumpun secara internal di madrasah, rapat, mengadakan workshop dua kali dalam setahun, mewajibkan guru menyusun program pembelajaran dan membuat laporan kinerja harian. Dengan adanya perumusan strategi tersebut bisa menjadikan dasar untuk melakukan pengembangan kompetensi profesional guru Fikih di MAN 1 Ngawi. (2)Implementasi strategi dengan cara memotivasi guru Fikih dan mengalokasi sumber daya yaitu dengan cara mendorong guru untuk disiplin dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, memberikan kesempatan kepada guru untuk mengikuti seminar/lokakarya atau pertemuan ilmiah, memberikan reward kepada guru yang berhasil membimbing siswa meraih prestasi dalam kompetisi atau olimpiade mapel, menyediakan media yang dibutuhkan guru untuk mengembangkan pembelajaran. Adanya penerapan setrategi tersebut bisa memberikan dorongan kepada guru Fikih di MAN 1 Ngawi dan bisa memberi kemajuan SDM guru Fikih di MAN 1 Ngawi dalam meningkatkan kompetensi profesional. (3)Pengendalian strategi dilakukan dengan cara mengadakan evaluasi yang dilakukan oleh kepala madrasah melalui supervisi pelaksanaan pembelajaran, observasi pembelajaran teman sejawat, monitoring dan evaluasi pelaksanaan pembelajaran guru di kelas oleh pengawas dan tim monev, mewajibkan guru menyampaikan laporan kinerja dan hasil evaluasi kemajuan belajar siswa. Pengendalian strategi yang dilakukan oleh kepala MAN 1 Ngawi sudah baik. Ditandai dengan guru dapat melaksanakan tugas mengajar dengan baik, guru mampu menganalisis kekurangan dan kelebihan proses pembelajaran yang dilakukan, salah satunya diwujudkan dalam bentuk Penelitian Tindakan Kelas (PTK), siswa mampu menguasai materi pembelajaran baik secara teoritik maupun praktik dengan baik yang dibuktikan dengan hasil evaluasi belajar di atas KKM.

Item Type: Thesis (Masters)
Thesis Supervisor: Muhammad Thoyib dan Umar Sidiq
Subjects: 05 ENVIRONMENTAL SCIENCES > 0502 Environmental Science and management > 050205 Environmental Management
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 09 Jun 2023 01:33
Last Modified: 09 Jun 2023 01:33
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/23905

Actions (login required)

View Item View Item