Implementasi Kreativitas Mengajar Abad 21 Berorientasikan Kurikulum Merdeka pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Fase E (Kelas X) Di Sma Negeri 1 Tegalombo Pacitan

Rohima, Asih (2023) Implementasi Kreativitas Mengajar Abad 21 Berorientasikan Kurikulum Merdeka pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Fase E (Kelas X) Di Sma Negeri 1 Tegalombo Pacitan. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
201190039 ASIH ROHIMA.pdf

Download (5MB)

Abstract

Rohima, Asih. 2023. Implementasi Kreativitas Mengajar Abad 21
Berorientasikan
Kurikulum Merdeka Pada Pembelajaran
Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Fase E (Kelas X) Di
Sma Negeri 1 Tegalombo Pacitan Skripsi. Jurusan Pendidikan
Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut
Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing: Dr. Afif Syaiful
Mahmudin, M.Pd.I
Kata Kunci : Mengajar Abad 21, Kurikulum Merdeka, Pendidikan Agama Islam.
Dunia pendidikan di Indonesia saat ini hampir setiap pergantian
pemerintahan mengalami pergantian kurikulum. Saat ini di dunia pendidikan
sedang buming-bumingnya kurikulum merdeka di setiap sekolah penggerak.
Selain itu keharusan untuk menerapkan kreativitas mengajar abad 21 yang
tentuhnya harus menggunakan teknologi komunikasi dan informasi dalam setiap
pembelajaran menjadi tantangan bagi guru untuk berkreativitas membuat model
pembelajaran yang berbagis teknologi komunikasi dan Informasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Perencanaan guru
pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Fase E (Kelas x) dalam
menerapkan kreativitas mengajar abad 21 yang berorientasikan kurikulum
merdeka; (2) Kendala-kendala dalam proses pelaksanaan Pendidikan Agama
Islam Dan Budi Pekerti Fase E (Kelas x) dalam menerapkan kreativitas mengajar
abad 21 berorientasikan kurikulum merdeka; dan (3) Evaluasi pembelajaran
Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Fase E (Kelas x) dalam menerapkan
kreativitas mengajar abad 21 berorientasikan kurikulum merdeka.
Adapun penelitian ini dirancang menggunakan metode kualitatif dengan
bentuk desain naturalistik berjenis study kasus. Teknik pengumpulan data
dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data dalam
penelitian ini dibagi menjadi dua yaitu primer dan sekunder. Untuk sumber data
primer dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru Pendidikan Agama Islam
Dan Budi Pekerti, dan siswa di SMA Negeri 1 Tegalombo Pacitan dan sumber
data sekunder data yang dikumpulkan oleh peneliti dan data tersebut digunakan
sebagai penunjang data ini dikatakan data yang tersusun dalam bentuk dokumen.
Kemudian setelah mendapatkan data peneliti menganalisis data untuk menjawab
rumusan masalah peneliti.
Berdasarkan hasil data yang ditemukan bahwa (1) Perencanaan kreativitas
mengajar abad 21 yang berorientasikan kurikulum merdeka pada pembelajaran
Pendidikan Agama Islam Dan Budi Pekerti Fase E (Kelas x) ini perencanaan
dilakukan oleh semua pihak yaitu pemerintah, lembaga sekolah, kepala sekolah
dan seluruh tenaga pendidik jadi perencanaan untuk menyongsong adanya
penerapan kurikulum merdeka itu tidak hanya dilakukan oleh guru Pendidikan
Agama Islam saja. (2) Pada proses pelaksanaan pembelajaran yang menggunakan
kreativitas mengajar abad 21 yang berorientasikan kurikulum merdeka pada
pembelajaran Pendidikan Agama Islam ini mengalami beberapa kendala
diantaranya kurangnya sarana dan prasarana seperti laptop, komputer dan jaringan
internet yang kurang memadai. (3) Evaluasi yang diperoleh dari hasil evaluasi
peneliti dan hasil observasi dapat disimpulkan bahwa prestasi siswa baik.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Afif Syaiful Mahmudin
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 06 Jun 2023 01:23
Last Modified: 06 Jun 2023 01:23
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/23529

Actions (login required)

View Item View Item