Kepercayaan Nasabah Terhadap Prinsip Syariah Yang Diterapkan BSI KC Madiun Dalam Meningkatkan Minat Nasabah

Mu'ammalah, Hidayatul (2023) Kepercayaan Nasabah Terhadap Prinsip Syariah Yang Diterapkan BSI KC Madiun Dalam Meningkatkan Minat Nasabah. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
402180149_Hidayatul Mu'ammalah_Perbankan Syariah.pdf

Download (2MB)

Abstract

Bank syariah merupakan suatu lembaga yang fungsi utamanya adalah menghimpun dana untuk disalurkan kepada masyarakat individual maupun lembaga yang membutuhkan dengan sistem tanpa bunga. Bank syariah sendiri lebih mempromosikan suatu konsep transaksi perbankan yang bebas dari riba sebagaimana diatur dalam Al-Qur.an dan Al-Hadist. Adanya aturan tersebut, BSI KC Madiun diharapkan mampu untuk meningkatkan transaksi perbankan yang bebas riba, gharar, dan bersifat spekulatif (maysir).
Penelitian ini merupakan jenis penelitian field research yang menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data melalui wawancara dengan hasil data yang diperoleh dianalisis menggunakan pola berpikir induktif dan di cek keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber.
Adapun hasil dari penelitian ini yaitu, pelayanan dalam transaksi pembiayaaan yang sesuai dengan syariat Islam telah diterapkan oleh BSI KC Madiun dan memberikan dampak berupa peningkatan kepercayaan serta jumlah nasabah yang minat untuk melakukan pembiayaan di BSI KC Madiun. Minat akan promosi yang dilakukan BSI KC Madiun, rekomendasi teman dan kerabat yang telah mempercayai BSI KC Madiun, tempat yang strategis, pelayanan yang memuaskan, dan pengalaman dalam melakukan pembiayaan di BSI KC Madiun merupakan faktor-faktor yang menambah kepercayaan serta minat nasabah untuk melakukan pembiayaan di BSI KC Madiun.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Unun Roudlotul Janah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 29 May 2023 02:52
Last Modified: 29 May 2023 02:52
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/22963

Actions (login required)

View Item View Item