PENERAPAN STRATEGI KOOPERATIF TIPE LEARNING JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PAI PADA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 1 PONOROGO TAHUN AJARAN 2020/2021

Nurhayati, Fitri (2022) PENERAPAN STRATEGI KOOPERATIF TIPE LEARNING JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PAI PADA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 1 PONOROGO TAHUN AJARAN 2020/2021. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
201180085_FITRI NURHAYATI_PENDIDIKAN AGAMA ISLAM.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Nurhayati, Fitri. 2022.Penerapan Strategi Kooperatif Tipe Learning Jigsawuntuk Meningkatkan Hasil Belajar Mata Pelajaran PAI Pada Kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo Tahun Ajaran 2020/2021.Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing, Arif Wibowo, M.Pd.I.
Kata kunci : keaktifan siswa, Hasil Belajar, Strategi Pembelajaran, Kooperatif Learning Jigsaw,

Suatu proses pembelajaran seyogyanya memiliki tujuan untuk mencetak siswa yang tidak hanya pandai secara teoritis, tapi juga mampu mengaplikasikan ilmunya dalam kehidupan keseharian, hal tersebut dapat diwujudkan melalui keaktifan belajar guna menciptakan pengalaman yang bermakna bagi siswa. Penelitian ini di latar belakangi oleh kurang maksimalnya keaktifan belajar sehingga berdampak pada hasil belajar siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo pada mata pelajaran PAI (aspek sejarah) karena pada mata PAI (aspek sejarah) masih menggunakan metode yang konvensional atau monoton yaitu dengan menggunakan metode cramah pembelajaran yang berpusat hanya pada guru. Hal ini mengakibatkan siswa kurang berintraksi satu dengan yang lain sehingga dapat mempengaruhi hasil belajar yang diperoleh.Oleh karena itu peneliti memutuskan mengunakan strategi kooperatif tipe learning jigsaw untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa.
. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui berapa peningkatan keaktifan belajar siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo pada mata pelajaran PAI
ix

(Aspek Sejarah) setelah diterapkan strategi pembelajaran kooperatif tipe learning jigsaw, (2) mengetahui besaran peningktan hasil belajar siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo.
Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dengan setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 2 SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo Tahun Pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 21 siswa dengan rincian siswa perempuan sebanyak 15 dan siswa laki-laki sebanyak 6 siswa. Alasan pemilihan kelas XI sebagai subjek penelitian adalah karena pada kelas XI SMA merupakan masa transisi siswa dari jenjang SMP menuju jenjang SMA sehingga terdapat beberapa permasalahan, salah satunya yaitu kurang optimalnya keaktifan belajar selama proses pembelajaran.
Dari analisis data ditemukan bahwa (1) strategi kooperatif tipe learning jigsaw dapat meningkatkan keaktifan belajar. Hal ini dapat diketahui dari hasil obserfasi keaktivan belajar siswa. Pada tahap pra siklus persentase rata-rata keaktifan belajar siswa sebesar 53,43%, kemudian mengalami peningkatan pada siklus I menjadi 75,80% dan mengalami peningkatan lagi pada siklus II Menjadi 76,47%.
(2) Strategi kooperatif tipe learning jigsaw dapt meningkatkan hasil belajar PAI (aspek sejarah) siswa XI IPA 2 SMA Muhammadiyah 1 Ponorogo mengalami peningkatan setelah di terapkannya model pembelajaran kooperatif tipe learning Jigsaw. Hasil ini di tunjukkan dengan adanya peningkatan hasil belajar siswa pada setiap siklusnya Hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari nilai rata-rata siswa pra siklus, yaitu 73,76 meningkat 3,85 pada siklus I sebesar 77,61 mengalami kenaikan hasil

x

belajar pada siklus II sebesar 3,96 dengan nilai rata-rata siswa mencapai 81,57.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Arif Wibowo
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 23 Nov 2022 04:22
Last Modified: 23 Nov 2022 04:22
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/21749

Actions (login required)

View Item View Item