Amalia, Bella (2022) Hubungan Kegiatan Baca Al-Qur'an Sebelum Memulai Pelajaran Dan Kegiatan Sholat Dhuhur Berjamaah Dengan kedisiplinan siswa -siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
201180046 BELLA AMALIA PENDIDIKAN AGAMA ISLAM.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Amalia, Bella. 2022. Hubungan Kegiatan Baca Al-Qur’an Sebelum Memulai Pelajaran Dan Kegiatan Sholat Dhuhur Berjamaa Dengan Kedisiplinan Siswa-Siswi Kelas XI SMA Negeri 1 Balong Tahun Pelajaran 2021/2022. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Pembimbing, Dr. Basuki, M. Ag.
Kata Kunci: Sholat Dhuhur, Baca Al-Qur’an, Kedisiplinan Siswa
Kedisiplinan merupakan upaya untuk mengikuti dan mentaati peraturan, nilai, dan hukum yang berlaku yang muncul karena adanya kesadaran diri bahwa ketaatan itu berguna bagi kebaikan dan keberhasilan dirinya. Peran sekolah dalam menanamkan kesadaran diri peserta didik terhadap nilai dan perilaku disiplin tidak dapat dianggap remeh. Keberhasilan seorang siswa di masa depannya bergantung pada tingkat kedisiplinan yang dimilikinya. Melihat realita akhir-akhir ini, berbagai masalah sosial terjadi di lingkungan sekolah, khususnya di SMA Negeri 1 Balong. Berdasarkan hasil studi pendahuluan terdapat 40% siswa melanggar peraturan sekolah. Bentuk pelanggaran tersebut meliputi terlambat datang ke sekolah, masuk kelas, sholat dhuhur berjamaah, baca Al-Qur’an sebelum memulai pelajaran, tidak memakai atribut dengan tepat serta tidak mengumpulkan tugas tepat waktu. Berbagai pelanggaran tersebut merupakan perilaku tidak disiplin. Kondisi yang demikian, jika dibiarkan akan menurunkan tingkat kepercayaan masyarakat kepada sekolah. Hal ini dimungkinkan penerapan peraturan sekolah kurang mendapat perhatian yang cukup. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian untuk memastikan adanya hubungan kegiatan baca Al-Qur’an sebelum memulai pelajaran dan kegiatan sholat dhuhur berjamaah dengan kedisiplinan peserta didik.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui hubungan kegiatan baca Al- Qur’an sebelum memulai pelajaran dengan kedisiplinan siswa-siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong tahun pelajaran 2021-2022. (2) mengetahui hubungan kegiatan sholat dhuhur berjamaah dengan kedisiplinan siswa-siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong tahun pelajaran 2021-2022. (3) mengetahui hubungan kegiatan baca Al- Qur’an sebelum memulai pelajaran dan kegiatan sholat dhuhur berjamaah dengan kedisiplinan siswa-siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong tahun pelajaran 2021-2022.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Jumlah populasi sebanyak 103 siswa dan jumlah sampel sebanyak 73 responden dan teknik pengambilan sampel dengan menggunakan simple random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan teknik angket, skala likert dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan korelasi sederhana dan korelasi ganda.
Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan (1) terdapat hubungan yang signifikan antara kegiatan baca Al-Qur’an sebelum memulai pembelajaran dengan kedisiplinan siswa-siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong dengan koefisien korelasi sebesar 0,534 yang memiliki tingkat hubungan sedang. (2) terdapat hubungan yang signifikan antara kegiatan sholat dhuhur berjamaah dengan kedisiplinan siswa kelas X1 SMA Negeri 1 Balong dengan koefisien korelasi sebesar 0,535 yang memiliki tingkat hubungan sedang. (3) terdapat hubungan yang signifikan kegiatan baca Al-Qur’an sebelum memulai pembelajaran dan kegiatan sholat dhuhur berjamaah dengan kedisiplinan siswa-siswi kelas XI SMA Negeri 1 Balong dengan nilai F change sebesar 0,000 yang memiliki arti bahwa berkorelasi. Sedangkan untuk tingkat hubungan sebesar 0,562 pada tabel Model Summary yang memiliki arti sedang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Basuki |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 22 Nov 2022 02:14 |
Last Modified: | 22 Nov 2022 02:14 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/21094 |
Actions (login required)
View Item |