Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Minat dan Kemampuan Siswa Dalam Pemecahan Masalah Matematika Pada Materi Bangun Datar Kelas IV SDN Ngrukem

Haryuti, Bela Zaiyuri Rani (2022) Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Minat dan Kemampuan Siswa Dalam Pemecahan Masalah Matematika Pada Materi Bangun Datar Kelas IV SDN Ngrukem. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
203180023 BELA ZAIYURI RANI HARYUTI PGMI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Haryuti, Bela Zaiyuri Rani. 2022. Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Minat dan Kemampuan Siswa Dalam Pemecahan Masalah Matematika Pada Materi Bangun Datar Kelas IV SDN Ngrukem. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing, Sofwan Hadi, M.Si.
Kata Kunci: Model Pembelajaran discovery learning, Minat Belajar, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika
Proses pembelajaran dengan menggunakan modelkonvensional dan dengan menggunakan model pembelajaran discovery learningakan mempunyai pengaruh yang sangat berbeda terhadap siswa, yang mana hal ini akan mempengaruhi minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika tersebut, dengan penggunaan model pembelajarandiscovery learning akan sangat membantu siswa dalam memahami materi dalam proses belajar mengajar. Oleh karena itu, dalam proses pembelajaran sangat perlu diperhatikan bagaimana seorang guru menggunakan model pembelajaran saat ini.

Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui mengetahui keterlakasanaan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika (2) untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap Minat belajar matematika (3) untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika (4) untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika.

Jenis penelitian yang digunakan adalah pre Eksperimental Desaign (non-Design). Desain penelitian yang digunakan adalah one group pretes posttest desaign. Didalamnya terdapat pretes sebelum diberikan perlakuan dan terdapat posttest sesudah diberi perlakuan yang digunakan sebagai perbandingan. Untuk itu penelitian ini hanya melibatkan satu kelas eksperimen untuk mengetahui penerapan model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika pada materi bangun datar siswa kelas IV SDN Ngrukem.
Berdasarkan analisis data ditemukan bahwa (1) terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap Minat belajar matematika dengan nilai sig 0,004 < 0,05 (2) terdapat pengaruh model pembelajaran discovery learning terhadap kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika dengan nilai sig0,000 < 0,05(3) pengaruh penerapan model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika. Dengan nilai sig 0,003 < 0,05 pada minat dan Kemampuan pemecahan masalah matematika 0,000 < 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada penerapan model pembelajaran discovery learning terhadap minat dan kemampuan siswa dalam pemecahan masalah matematika. Dari hasil diatas dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran discovery learning berpengaruh terhadap minat dan kemampuan pemecahan masalah matematika pada materi bangun datar siswa kelas IV SDN Ngrukem.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Sofwan Hadi
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 08 Aug 2022 01:34
Last Modified: 08 Aug 2022 01:34
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/20413

Actions (login required)

View Item View Item