Pembentukan Karakter Religius Siswa melalui Pembiasaan Shalat Berjamaah Di MTs Negeri 12 Ngawi

Saputri, Sherli Yunia (2022) Pembentukan Karakter Religius Siswa melalui Pembiasaan Shalat Berjamaah Di MTs Negeri 12 Ngawi. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
201180440_SHERLI YUNIA SAPUTRI_PAI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Salah satu misi yang diemban Rasulullah Saw sebagai Rasul ialah menyempurnakan akhlak yang mulia. Dalam sistem pendidikan Islam misi akhlak tersebut diwujudkan melalui proses pembentukan karakter religius siswa. Strategi guru merupakan komponen yang sangat penting dalam pembentukan karakter religius. Dalam rangka membangun karakter religius siswa dalam diri peserta didik, guru MTsN 12 Ngawi membangun budaya sekolah yang positif, seperti pembiasaan shalat berjamah khususnya bagi siswa kelas IX.
Penelitian ini bertujuan untuk : (1) untuk mengetahui strategi apa yang digunakan guru dalam membentuk karakter religius siswa kelas IX di MTsN 12 Ngawi (2) untuk mengetahui Apa saja faktor yang mempengaruhi proses pembentukan karakter religius siswa melalui metode pembiasaan salat berjamaah di MTs Negeri 12 Ngawi (3) untuk mengetahui Bagaimana dampak strategi pembiasaan shalat berjamaah terhadap karakter religius siswa kelas IX MTsN 12 Ngawi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sedangkan subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah, guru BK, guru PAI, dan siswa kelas IX MTsN 12 Ngawi. Objek penelitian ini adalah pembentukan karakter religius siswa melalui pembiasaan salat berjamaah. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan triangulasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Strategi yang digunakan guru dalam membentuk karakter religius siswa melalui pembiasaan shalat berjamaah di MTs Negeri 12 Ngawi berjalan baik dengan adanya sebuah pembiasaan yang dilakukan yaitu salat dhuha berjamaah sekaligus mura>ja’ah surat-surat pendek dan pembiasaan salat dhuhur berjamaah sebelum pulang sekolah secara kontinyu, kendala terdapat dua faktor yaitu adanya faktor pendukung yaitu siswa siswi semua beragama islam, adanya dukungan motivasi guru dan orang tua serta lingkungan, 2) faktor proses pembentukan karakter religius siswa melalui pembiasaan salat berjamaah di MTs Negeri 12 Ngawi terdapat dua faktor, yaitu faktor internal dan eksternal, 3) dampak dari adanya strategi guru berupa kegiatan pembiasaan shalat berjamaah terhadap karakter religius siswa yaitu mengalami peningkatan yang cukup baik yang dilakukan secara terus-menerus.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Nur Kolis
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 22 Jun 2022 04:55
Last Modified: 22 Jun 2022 04:55
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/19648

Actions (login required)

View Item View Item