Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak dalam Suluk Wujil karya Maulana Makdhum Ibrahim dan Kontribusinya Terhadap Pendidikan Agama Islam

Fitriana, Nur Choiri (2022) Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak dalam Suluk Wujil karya Maulana Makdhum Ibrahim dan Kontribusinya Terhadap Pendidikan Agama Islam. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
201180399 NUR CHOIRI FITRIANA PENDIDIKAN AGAMA ISLAM.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Fitriana, Nur Choiri. 2022. Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak dalam Suluk Wujil karya Maulana Makdhum Ibrahim dan Kontribusinya pada Pendidikan Agama Islam. Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo. Pembimbing: Dr. Mambaul Ngadhimah, M.Ag.

Kata Kunci: Nilai Pendidikan Akhlak, Suluk Wujil, Pendidikan Agama Islam.

Pendidikan akhlak pada anak didik sangatlah penting karena anak mudah terpengaruh dengan perkembangan lingkungan dan tingkah laku. Setiap orang tua dan guru ingin membina anak agar menjadi anak yang baik mempunyai kepribadian yang kuat, sikap mental yang sehat dan akhlak yang terpuji. Berdasarkan permasalahan dalam dunia pendidikan saat ini menjadikan kualitas pendidikan menurun terutama mengenai pendidikan akhlak. Misalnya, peserta didik saat ini banyak yang kurang memiliki fokus belajar karena lebih tertarik dengan game online dan video tiktok. Selain itu juga kebanyakan peserta didik kurang memiliki sopan santun kepada guru atau bahkan orang tua karena rendahnya pendidikan akhlak yang didapatkannya. Oleh karena itu diperlukan solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut melalui Suluk Wujil karya Maulana Makdhum Ibrahim. Karena di dalamnya mengandung ajaran mengenai nilai-nilai pendidikan akhlak.
Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui nilai pendidikan akhlak dalam Suluk Wujil. (2) untuk mengetahui kontribusi Suluk Wujil sesuai ajaran pokok pendidikan agama islam yang berkaitan dengan tujuan pendidikan agama Islam. Sehingga diharapkan mampu mengatasi permasalahan akhlak dalam pendidikan saat ini.
Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif yang mengkaji nilai pendidikan akhlak dalam Suluk Wujil. Adapun penelitian ini menggunakan jenis penelitian kepustakaan (library research) dengan metode deskriptif analisis. Teknik pengumpulan datanya menggunakan cara editing, organizing, dan temuan hasil penelitian. Teknik analisis data ini analisis isi (content analysis) melalui proses verifying, analyzing dan conclusing.
Dari penelitian ini dapat disimpulkan hasilnya berikut ini: (1) Nilai pendidikan akhlak dalam suluk wujil diantaranya: Pertama, akhlak kepada Allah yang meliputi iman, taqwa, tawakal dan syukur. Kedua, Akhlak kepada kedua orang tua yang meliputi merendahkan diri kepada kedua orang tua dan berkomunikasi dengan lemah lembut kepada keduanya. Ketiga, Akhlak kepada diri sendiri yang meliputi memelihara kesucian diri, sabar, rendah hati dan menjauhi perbuatan sia-sia. Keempat, akhlak kepada lingkungan yaitu memanfaatkan alam sesuai dengan manfaat dan kegunaannya (2) Kontribusi suluk wujil pada pendidikan agama Islam yaitu dengan pelukisan nilai pendidikan akhlak dalam tiga ajaran pokok pendidikan agama Islam yakni aqidah, syariah dan akhlak. Adapun ketiga ajaran pokok tersebut memiliki kontribusi yang berkaitan dengan tujuan pendidikan agama Islam yakni terbentuknya insan kamil yang senantiasa menjaga lisan, tidak sombong, amanah dan dapat dipercaya, sabar, qanaah, jujur, adil, dermawan, santun dan senantiasa menghormati serta menyayangi orang tua dengan penuh kasih sayang.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Mambaul Ngadhimah
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 20 Jun 2022 05:18
Last Modified: 20 Jun 2022 05:18
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/19208

Actions (login required)

View Item View Item