ANALISIS METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ)PADA MANAJEMEN PERSEDIAAN BARANG DAGANGDI SWALAYAN SYAMSUNA DOLOPO

Hidayati, Suci Nur (2022) ANALISIS METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ)PADA MANAJEMEN PERSEDIAAN BARANG DAGANGDI SWALAYAN SYAMSUNA DOLOPO. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
210716175_SUCI NUR HIDAYATI_EKONOMI SYARIAH.PDF

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Hidayati, Suci Nur, 2021. “Analisis metode Economic Order Quantitity (EOQ) pada Manajemen Persediaan Barang Dagang di Swalayan Syamsuna Dolopo”. Skripsi, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo, Pembimbing: Muchtim Humaidi, M. IRKH.Kata Kunci : Manajemen Persediaan, Economic Order Quantity (EOQ), Safety Stock (SS), Reorder Point (ROP), Total Inventory Cost (TIC).Dalam perusahaan dagang pengendalian persediaan barang dagang harus dilakukan dengan pertimbangan dan perhitungan yang matang agar berjalan secara efektif dan efisien, maka perlu adanya manajemen persediaan dalam hal tersebut. Economic Order Quantity (EOQ) merupakan metode untuk menghitung jumlah pesanan yang optimal, Swalayan Syamsuna Dolopo terdapat masalah dalam manajemen persediaan barang dagang. Dimana perusahaan sering terjadi kelebihan dan kekurangan persediaan. Perusahaan perlu menggunakan manajemen persediaan agar dapat melakuakan pemesanan optimal, memiliki persediaan yang aman, dan mengetahui kapan waktu pemesanan. Maka diperoleh rumusan masalah Bagaimana analisis penerapan metode Economic Order Quantity pada manajemen persedian barang dagang Ultra Mini Cup 110 ml, Bendera Fam Full Cream 900 ml, Mie Sedap Goreng 90 gr pada Swalayan Syamsuna Dolopo.Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Serta teknik analisis data menggunkan metode Economic Order Quantity, Safety Stock, Reorder Point, dan Total Inventory Cost.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pengendalian persediaan bahan baku dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) lebih efisien digunakan dalam pengendalian persediaan barang dagang di Swalayan Syamsuna Dolopo. Perusahaan dapat mengoptimalkan persedian barang dagang Ultra Mini Cup 110 ml, Bendera Fam Full Cream 900 ml, Mie Sedap Goreng 90 gr serta dapat menghemat biaya persediaan. Dengan menetapkan persediaan pengaman (Safety Stock) dan waktu pemesanan kembali (Reorder Point) perusahaan dapat mengantisipasi terjadinya kelebihan maupun kekurangan persedian barang dagang Ultra Mini Cup 110 ml, Bendera Fam Full Cream 900 ml, Mie Sedap Goreng 90 gr, sehingga dapat meminimalkan biaya persediaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Muchtim Humaidi
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 13 Jun 2022 02:18
Last Modified: 13 Jun 2022 02:18
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/18830

Actions (login required)

View Item View Item