Hawa, Rahil Fadia (2022) Analisis Nilai Karakter Ekologis dalam Film Animasi Wall-E. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
This is the latest version of this item.
|
Text
UPLOAD ELEARNING NEW.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Hawa, Rahil Fadia. 2022. Analisis Nilai Karakter Ekologis dalam Film Animasi Wall-E. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing, Anis Afifah, M.Pd.
Kata Kunci: Film Animasi Wall-E, Karakter Ekologis, Nilai Karakter.
Maraknya kasus vandalisme yang dilakukan oleh anak merupakan bukti nyata mengikisnya karakter ekologis pada anak. Kasus ini harus mendapatkan perhatian kusus, salah satu cara untuk menanggulanginya adalah dengan cara menanamkan pendidikan karakter pada anak. Penanaman karakter ekologis dapat dilakukan dengan cara menggunakan media penanaman karakter berupa film animasi yang mengandung pesan tersirat untuk melestarikan lingkungan seperti Film Animasi Wall-E.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) menganalisis penanaman karakter pencegahan kerusakan lingkungan alam dalam Film Animasi Wall-E, (2) menganalisis penanaman karakter perbaikan kerusakan lingkungan alam dalam Film Animasi Wall-E. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (Library Research). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi. Sumber data primer yang digunakan dalam penelitian ini adalah Film Animasi Wall-E.
Berdasarkan analisis data dalam Film Animasi Wall-E terdapat beberapa hasil penelitian antara lain (1) terdapat karakter pencegahan kerusakan lingkungan alam dalam Film Animasi Wall-E, yaitu penanaman etika cinta lingkungan, dan pembiasaan perilaku ramah terhadap lingkungan dengan memunculkan perilaku reduce, dan reuse. (2) terdapat karakter perbaikan kerusakan lingkungan alam dalam Film Animasi Wall-E, yaitu upaya penanggulangan dan pemulihan kerusakan lingkungan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Anis Afifah |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 09 Jun 2022 05:41 |
Last Modified: | 09 Jun 2022 05:41 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/18633 |
Available Versions of this Item
-
(WATERMARK TERLALU GELAP. GUNAKAN YG STANDAR..UPLOAD ULANG)..Analisis Nilai Karakter Ekologis dalam Film Animasi Wall-E. (deposited 08 Jun 2022 08:38)
- Analisis Nilai Karakter Ekologis dalam Film Animasi Wall-E. (deposited 09 Jun 2022 05:41) [Currently Displayed]
Actions (login required)
View Item |