Kecerdasan Emosional Anggota Pramuka IAIN Ponorogo Ditinjau Berdasarkan Jenis Kelamin

Fitriani, Rumtamah (2022) Kecerdasan Emosional Anggota Pramuka IAIN Ponorogo Ditinjau Berdasarkan Jenis Kelamin. Undergraduate (S1) thesis, IAIN PONOROGO.

[img]
Preview
Text
303180033_RUMTAMAH FITRIANI_BPI IAIN PONOROGO.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Kecerdasan emosional menjadi hal yang penting untuk diasah secara terus-menerus dalam kehidupan bersosial. Terdapat lima aspek utama dalam kecerdasan emosional. Aspek tersebut diambil berdasarkan teori Daniel Goleman yang dikutip dari Salovey, yaitu: mengenali emosi diri, mengelola emosi, motivasi diri, memahami emosi orang lain (empati), dan membina hubungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis adakah perbedaan kecerdasan emosional antara laki-laki dan perempuan yang tergabung sebagai Pramuka IAIN Ponorogo.
Permasalahan yang peneliti jumpai di Pramuka IAIN Ponorogo berkaitan dengan kurangnya empati anggota Pramuka terhadap hal-hal kecil disekitarnya; pemahaman akan emosi diri yang masih sulit untuk dipahami masing-masing anggota; dan keterampilan sosial yang mencakup komunikasi, dan kemampuan adaptasi anggota, baik dengan antar anggota sendiri maupun dengan masyarakat. Permasalahan-permasalahan tersebut berkaitan dengan kecerdasan emosional.
Jenis penelitian merupakan kuantitatif komparatif, dengan membandingkan kecerdasan emosioanal antara laki-laki dan perempuan. Subjek penelitian adalah anggota Pramuka IAIN Ponorogo dengan pengambilan sampel sebanyak 120 mahasiswa, yang terdiri dari 60 laki-laki dan 60 perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan survey berupa kuesioner penelitian dengan jumlah 30 item peryataan yang secara keseluruhan dinyatakan valid berdasarkan hasil uji coba pada 122 responden.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai signifikasi kecerdasan emosional anggota Pramuka IAIN Ponorogo sebesar 0,634 > 0,05 yang artinya H0 diterima dan Hi ditolak. Jadi dapat disimpulkan bahwa, tidak terdapat perbedaan secara signifikan antara kecerdasan emosional anggota laki-laki dan perempuan Pramuka IAIN Ponorogo. Selain itu, berdasarkan hasil kategorisasi kecerdasan emosional, anggota Pramuka IAIN Ponorogo baik laki-laki maupun perempuan mayoritas berada pada kategori tinggi.
Kata Kunci: Kecerdasan Emosional, Pramuka, Jenis Kelamin

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Irma Rumtianing Uswatul Hasanah
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Dakwah > Jurusan Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 06 Jun 2022 06:35
Last Modified: 06 Jun 2022 06:35
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/18392

Actions (login required)

View Item View Item