Maghfiroh, Faridatul (2021) Implementasi Metode Jet Tempur Dalam Meningkatkan Pemahaman Ilmu Tajwid Di Madrasah Diniyah Hidayatul Mustafidin Desa Kedondong, Kec. Kebonsari, Kab. Madiun. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.
|
Text
SKRIPSI 210317054 Faridatul Maghfiroh.pdf Download (944kB) | Preview |
Abstract
Maghfiroh, Faridatul. 2021. Implementasi Metode Jet Tempur Dalam Meningkatkan Pemahaman Ilmu Tajwid Di Madrasah Diniyah Hidayatul Mustafidin Desa Kedondong, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun, Skripsi. Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing Dr. Basuki, M.Ag.
Kata Kunci: Metode Jet Tempur, Pemahaman, Ilmu Tajwid
Awal sebelum didirikannya Madin Hidayatul Mustafidin di desa Kedondong kecamatan Kebonsari kabupaten Madiun sangat terlihat tragis, karena belum terdapat Madin ataupun TPQ. Mereka hanya asal bisa dalam membaca Al-quran, akan tetapi juga ada yang sudah belajar di TPQ lain. Setelah didirikanya Madin tersebut banyak santri yang minat belajar Al-quran di Madin ini. Karena Madin Hidayatul Mustafidin menggunakan metode Jet Tempur dalam pembelajaran Al-Quran. Proses pembelajaran menggunakan metode Jet Tempur dilakukan dengan cara guru membacakan materi yang akan disampaikan, kemudian santri menirukannya.
Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini (1) Untuk mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan metode Jet Tempur terhadap peningkatan pembelajaran ilmu tajwid di Madin Hidayatul Mustafidin. (2) Untuk mendeskripsikan kemampuan santri dalam mengikuti peningkatan pemahaman ilmu tajwid dengan menggunakan metode jet tempur di Madin Hidayatul Mustafidin.
Untuk menjawab pertanyaan diatas peneliti menggunakan pendekatan Deskriptif Kualitatif berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk analisis data menggunakan redukasi data, display data dan penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian ini adalah (1) Pelaksanaan metode Jet Tempur terhadap peningkatan pembelajaran ilmu tajwid di Madin Hidayatul Mustafidin dimulai dengan seluruh santri berkumpul diserambi masjid untuk melakukan pembukaan dan berdoa bersama-sama. Kemudian dilanjutkan dengan shalat ashar berjamaah bersama dengan para ustadz dan ustadzah. Setelah selesai shalat ashar berjamaah, santri menuju ke kelasnya masing-masing untuk mengikuti pembelajaran dengan gurunya. Jika waktu sudah memasuki pukul 17.00 WIB seluruh santri berkumpul diserambi masjid untuk melakukan penutupan pembelajaran dengan dipimpin oleh salah satu guru. (2) Kemampuan santri dalam mengikuti peningkatan pemahaman ilmu tajwid dengan menggunakan metode jet tempur di Madin Hidayatul Mustafidin yaitu santri sebelum mengikuti pembelajaran di madin hidayatul mustafidin mereka belum bisa dalam pelafalan makhorijul huruf yang benar serta hukum bacaannya belum sesuai dengan ilmu tajwid. Setelah santri mengikuti pembelajaran di madin ini, santri sudah dapat mengenal bagaimana cara membaca al-quran dengan baik dan benar yang sesuai dengan hukum bacaan al-quran.
Item Type: | Thesis (Undergraduate (S1)) |
---|---|
Thesis Supervisor: | Basuki |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo |
Date Deposited: | 06 Dec 2021 02:24 |
Last Modified: | 06 Dec 2021 02:24 |
URI: | http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/17227 |
Actions (login required)
View Item |