TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM PENDIDIKAN SEKOLAH (Studi Komparasi MTs Ma'arif Wonosobo Kecamatan Ngadirojo Dan MTs Ma'arif Al Hidayah kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan)

Rubianto, Agus (2021) TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM PENDIDIKAN SEKOLAH (Studi Komparasi MTs Ma'arif Wonosobo Kecamatan Ngadirojo Dan MTs Ma'arif Al Hidayah kecamatan Tulakan Kabupaten Pacitan). Masters thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
TESIS_MPI_AGUS RUBIANTO_502190002.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kepuasan dan ketidakpuasan pengguna pendidikan adalah respon pengguna pendidikan terhadap evaluasi ketidaksesuaian (disconfirmation) yang dirasakan antara harapan sebelumnya atau norma kerja lainnya, dengan kinerja aktual hasil pendidikan yang dirasakan setelah pemakaiannya. Dalam hal ini, pengguna pendidikan memiliki peranan penting dalam mempertahankan pencapaian suatu system. Total Quality Manajement diartikan sebagai perpaduan semua fungsi dan sekolah ke dalam falsafah holistic yang dibangun berdasarkan konsep kualitas, teamwork, hasil pendidikantivitas, dan pengertian serta kepuasan pengguna pendidikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pelaksanaan TQM, kelebihan dan kekurangan TQM, Faktor yang mempengaruhi TQM.
Penelitian ini mengggunakan pendekatan kualitatif komparatif. Pengambilan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisa data dengan model miles huberman yaitu reduksi data, penyajian data, analisa data.
Hasil dari penelitian Implementasi Total Quality Management (TQM) di MTs Ma’Arif Wonosobo dan MTs Al Hidayah ditunjukkan dengan adanya rencana strategis, kebijakan mutu, organisasi TQM terbalik, model kepemimpinan partisipatif, sistem dan prosedur dan melakukan assesmen diri sesuai dengan pedoman mutu yang telah dibuat dan perundang-undangan yang berlaku, didukung dengan kerja tim yang sudah memasuki tahap kerja keras. Perbandingan implementasi Total Quality Management (TQM) di MTs Ma’Arif Wonosobo dan MTs Ma’arif Al Hidayah adanya perbedaan yang terletak pada rencana strategis, organisasi TQM dan model kepemimpinan kelengkapan beberapa sarana prasarana penunjang TQM dari masing-masing. Persamaannya terletak pada kebijakan mutu dan model asesmen diri, pada namun secara prinsip kedua sekolah memiliki kesamaan yakni berbasis pada kepuasan pengguna pendidikan, respek terhadap setiap orang, manajemen berdasarkan fakta dan melakukan perbaikan secara terus menerus.

Item Type: Thesis (Masters)
Thesis Supervisor: Mukibat
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 29 Nov 2021 06:16
Last Modified: 29 Nov 2021 06:16
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/17113

Actions (login required)

View Item View Item