(FILE BELUM PDF DAN LEMBAR PERSETUJUAN DAN PENGESAHAN NBELUM DI STEMPEL) Analisa Etika Bisnis Islam dalam Transaksi Jual Beli di Pasar Karangjati Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi

Mukaromah, Mia Lailatul (2021) (FILE BELUM PDF DAN LEMBAR PERSETUJUAN DAN PENGESAHAN NBELUM DI STEMPEL) Analisa Etika Bisnis Islam dalam Transaksi Jual Beli di Pasar Karangjati Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img] Text
A5.docx

Download (3MB)

Abstract

Lailatul Mukaromah, Mia. 210716174. Analisa Etika Bisnis Islam dalam Transaksi Jual Beli di Pasar Tradisional Karangjati Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi

Kata Kunci: Etika Bisnis Islam, Jual beli, Pasar Tradisional
Jual beli merupakan salah satu cara dalam memperoleh harta yang diperbolehkan syariat Islam. Selain itu, kegiatan jual beli merupakan salah satu kebutuhan masyarakat sebagai sarana dan prasarana dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Salah satu sarana tempat jual beli itu adalah pasar, dalam lingkungan pemasaran dapat berubah dan serba tidak pasti serta memberikan peluang dan ancaman. Namun, pada kenyataanya masih terjadi kecurangan yang dilakukan oleh pedagang terhadap pembeli. Demi untuk mendapatkan keuntungan, pedagang tidak menggunakan etika bisnis Islam dengan baik.
Tujuan dalam penelitian ini adalah, untuk menggambarkan prinsip etika bisnis Islam dalam tansaksi jual beli dan penerapannya oleh pedagang di pasar Tradisional Karangjati. Jenis penelitian yang digunakan ditinjau dari lokasi sumber datanya termasuk penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan datanya dengan observasi,wawancara atau interview, dokumentasi, dan pengalaman personal. Sedangkan teknik analisis datanya menggunakan reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan.
Berdasarkan penelitian terdahulu dan fenomena yang ada dilapangan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini terdapat dua. Rumusan masalah tersebut yaitu, 1) Bagaimana penerapan etika bisnis Islam dalam transaksi jual beli pada pedagang di pasar Karangjati Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi? Hasil penelitian menunjukkan bahwa para pedagang di pasar Tradisional Karangjati Ngawi belum sepenuhnya mengetahui prinsip etika bisnis dalam Islam, 2) Bagaimana etika bisnis Islam pada transaksi jual beli di pasar Karangjati Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi? Sehingga dalam praktiknya para pedagang belum bisa menerapkan prinsip etika bisnis Islam. Serta pada kenyatannya, para pedagang belum mengetahui tentang etika bisnis Islam. Selain itu, masih ada pedagang yang melakukan kecurangan untuk mendapatkan keuntungan dari pembeli. Namun, dari kelima prinsip etika bisnis Islam masih ada pedagang yang menerapkan etika bisnis Islam. Meskipun belum seluruhnya terlaksanakan. Berdasarkan kelima prinsip etika bisnis Islam, yang dapat terlaksana dengan baik oleh pedagang yaitu prinsip kehendak bebas.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Mansur Aziz
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 25 Nov 2021 02:21
Last Modified: 25 Nov 2021 02:21
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/16866

Actions (login required)

View Item View Item