-->

Analisis Monitoring pada Pinjaman Modal Usaha di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo

Aisyah, Syarifatul (2021) Analisis Monitoring pada Pinjaman Modal Usaha di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo. Undergraduate (S1) thesis, IAIN Ponorogo.

[img]
Preview
Text
SYARIFATUL AISYAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Aisyah, Syarifatul. 2021. Analisis Monitoring Pada Pinjaman Modal Usaha di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo. Skripsi, 2021. Jurusan Ekonomi Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Ponorogo. Pembimbing: Dwi Setya Nugrahini, M.Pd.
Kata Kunci: Monitoring, pinjaman modal usaha dan koperasi
Pentingnya analisis monitoring (pengawasan) pada pinjaman modal usaha adalah untuk mengidentifikasi masalah potensial yang mungkin terjadi sehingga risiko yang mungkin terjadi dapat terukur, mengidentifikasi kesulitan yang mungkin sedang dihadapi oleh debitur dan memecahkan masalah dengan langkah prefentif. Sehingga analisis monitoring pada pinjaman modal usaha dapat mewujudkan pinjaman modal usaha yang tepat sasaran, kemudahan dalam prosesnya, kesesuaian besar pembiayaan dengan kebutuhan usaha debitur, pemanfaatan pembiayaan sesuai dengan tujuan awalnya.
Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pelaksanaan pemberian pinjaman modal usaha Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo? (2) Bagaimana monitoring pinjaman modal usaha di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis monitoring pinjaman modal usaha Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo. Adapun jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian lapangan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan observasi dan wawancara tidak terstruktur terhadap narasumber.
Dari penelitian yang dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan pemberian pinjaman modal usaha (pinjaman mikro) di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo terdapat beberapa aspek analisis kelayakan prosedur pemberian pinjaman modal usaha pada Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo yang belum dipenuhi. Seperti condition, collaterall dan risk bearing ability. Dan monitoring pinjaman modal usaha (pinjaman mikro) di Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo belum efektif. Koperasi Mandiri Bangsa Babadan Ponorogo tidak melakukan evaluasi terhadap perkembangan usaha yang dijalankan oleh anggota atau peminjam, sehingga koperasi tidak mengetahui masalah atau kendala yang dihadapi anggota dalam menjalankan usaha. Karena monitoring yang dilakukan hanya monitoring tidak langsung yaitu melalui pengawasan kelengkapan administrasi tanpa adanya monitoring secara langsung kepada anggota.

Item Type: Thesis (Undergraduate (S1))
Thesis Supervisor: Dwi Setya Nugrahini
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: Miss Perpustakaan IAIN Ponorogo
Date Deposited: 23 Nov 2021 01:35
Last Modified: 23 Nov 2021 01:35
URI: http://etheses.iainponorogo.ac.id/id/eprint/16613

Actions (login required)

View Item View Item